Pfizer dan BioNTech Sebut Vaksin Booster Mampu Netralkan Varian Omicron: Tindakan Terbaik

- 9 Desember 2021, 07:36 WIB
Ilustrasi - Penelitian yang dilakukan oleh Pfizer dan BioNTech menyebut bahwa suntikan booster mampu menetralkan varian Omicron.
Ilustrasi - Penelitian yang dilakukan oleh Pfizer dan BioNTech menyebut bahwa suntikan booster mampu menetralkan varian Omicron. /Pexels/Gustavo Fring

PR TASIKMALAYA – Perusahaan BioNTech dan Pfizer mengatakan bahwa dalam uji laboratorium mereka, tiga suntikan vaksin Covid-19 mampu menetralkan varian Omicron.

Selain, itu, BioNTech dan Pfizer juga menyebut bahwa mereka dapat memberikan vaksin berbasis Omicron pada Maret 2022 jika diperlukan.

Dalam pernyataan resmi pertama tentang Omicron, BioNTech dan Pfizer mengatakan bahwa dua dosis vaksin menghasilkan antibodi penetralisir yang secara signifikan lebih rendah.

Akan tetapi, Pfizer dan BioNTech menjelaskan bahwa dosis ketiga vaksin dapat meningkatkan antibodi penetral terhadap varian Omicron.

Baca Juga: Link Live Streaming Bali United vs Madura United Malam Ini Pukul 20.45 WIB

Darah yang diperoleh dari orang-orang yang mendapat suntikan booster ketiga, mampu menetralkan varian Omicron.

Hal itu sama efektifnya dengan darah setelah dua dosis melawan virus asli yang pertama kali ditemukan di Tiongkok.

"Memastikan sebanyak mungkin orang divaksinasi penuh dengan dua dosis pertama dan booster tetap merupakan tindakan terbaik untuk mencegah penyebaran Covid-19," kata bos Pfizer Albert Bourla, dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Channel News Asia.

Baca Juga: 10 Ucapan Selamat Tahun Baru dalam Bahasa Inggris, Rayakan dengan Penuh Cinta

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Channel News Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x