Miliki Ponsel Anti Hacker, Ratu Elizabeth II Hanya Mau Terima Panggilan Telepon dari 2 Orang Ini Saja!

- 26 November 2021, 10:55 WIB
Dilaporkan memiliki ponsel anti hacker super canggih buatan MI6, Ratu Elizabeth II hanya mau menerima panggilan telepon dari dua orang ini.
Dilaporkan memiliki ponsel anti hacker super canggih buatan MI6, Ratu Elizabeth II hanya mau menerima panggilan telepon dari dua orang ini. /Richard Pohle/Pool via REUTERS

PR TASIKMALAYA – Sebagai salah satu pemimpin negara paling berpengaruh di dunia, sudah jelas bahwa Ratu Elizabeth II harus menjalani kehidupannya dengan penuh kehati-hatian.

Ratu Elizabeth II yang selalu berhati-hati ini pun dikabarkan tidak menggunakan hp biasa melainkan ponsel anti hacker yang khusus diciptakan organisasi agen rahasia Inggris, MI6.

Dan nomor pribadi yang dipakai Ratu Elizabeth II dalam ponsel anti hacker tersebut hanya mau menerima panggilan telepon dari dua orang ini saja. Lalu siapa sajakah mereka?

Menurut komentator keluarga kerajaan, Jonathan Sacerdoti, dua orang yang bisa langsung tersambung ke nomor pribadi sang Ratu, salah satunya yaitu Putri Anne.

Baca Juga: Anggiat Menangis dan Sungkem ke Kaki Ibu Arteria Dahlan, Ahmad Sahroni: Salut

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Express, Putri Anne adalah satu-satunya anak perempuan dari pasangan Ratu Elizabeth II dan mendiang Pangeran Philip.

Menjadi satu-satunya anak perempuan di keluarga sang Ratu jelaslah membuat Putri Anne jadi memiliki akses khusus untuk berhubungan langsung dengan ibunya.

Sedangkan kontak lain yang boleh menghubungi nomor pribadi Ratu Elizabeth II di ponsel kelewat canggihnya yaitu manajer tim balapan kudanya, John Warren.

“John Warren adalah menantu dari sahabat Ratu, mendiang Earl of Carnavon dan kediamannya berada di Kastil Claire, Bershire. Penonton acara televisi mengenali tempat itu sebagai Downtown Abbey,” jelas Jonathan Sacerdoti.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x