Hari Ini dalam Sejarah 4 November, Film Harry Potter Dirilis, Obama Jadi Presiden AS

- 4 November 2021, 08:42 WIB
Simak rangkuman sejarah hari ini, 4 November, di antaranya adalah dirilisnya film Harry Potter dan terpilihnya Obama menjadi Presiden AS.
Simak rangkuman sejarah hari ini, 4 November, di antaranya adalah dirilisnya film Harry Potter dan terpilihnya Obama menjadi Presiden AS. /Kolase foto REUTERS/Warner Bros/Handout dan REUTERS/Jonathan Ernst

PR TASIKMALAYA - Terdapat sejarah yang bertepatan hari ini 4 November 2021, simak rangkuman berikut ini.

Tepat hari ini Kamis, 4 November 2021 terkenang sejarah yang terjadi pada masa lalu.

Adapun sejarah 4 November tersebut adalah mulai dari rilisnya film Harry Potter dan terpilihnya Obama sebagai Presiden Amerika Serikat (AS).

Baca Juga: Gara-gara Lakukan Ini, Rizky Billar Teringat 'Seseorang', Lesti Kejora: Ya Ampun, Mantan?

Oleh karena itu, berikut PikiranRakyat-Tasikmalaya.com telah rangkum sejarah yang terjadi pada 4 November.

1846 - Hak paten untuk kaki palsu diberikan kepada Benjamin Palmer.

1852 - Count Cavour menjadi Perdana Menteri Kerajaan Piedmont-Sardinia yang kemudian berkembang menjadi Kerajaan Italia.

1880 - James dan John Ritty mematenkan mesin kasir pertama.

1918 - Perang Dunia I: Austria dan Hongaria menyerah kepada Italia.

Baca Juga: Terungkap! Kata-kata Hanna Kirana Sebelum Hembuskan Nafas Terakhir: Mama...

1918 - Revolusi Jerman dimulai saat empat puluh ribu pelaut merebut pelabuhan di Kiel.

1921 - Perdana Menteri Jepang Hara Takashi tewas dibunuh di Tokyo.

1922 - Di Mesir, Howard Carter menemukan makam Firaun Tutankhamun yang hilang.

1939 - Selama Perang Dunia II, Amerika Serikat mengubah sikap netralitasnya dengan Undang-Undang Kenetralan tahun 1939.

Kebijakan baru ini memungkinkan pembelian senjata secara tunai dan angkut oleh pihak yang berperang.

Baca Juga: Pangeran Andrew Akan Hadiri Pengadilan terkait Tuduhan Pelecehan pada Virginia Giuffre

1939 - Pada pameran mobil ke-40, mobil ber-AC pertama dipajang.

1956 - Pasukan Soviet memasuki Hungaria untuk menekan pemberontakan yang dimulai pada 23 Oktober 1956.

1979 - Krisis sandera Iran: kelompok radikal Iran merebut kedubes Amerika Serikat di Teheran dan menyandera penghuninya selama 444 hari.

1989 - Sekira satu juta warga Jerman Timur memenuhi jalan-jalan di Berlin Timur dalam unjuk rasa pro-demokrasi.

Baca Juga: Sudah Tutup Usia, Begini Kepribadian Asli Hanna Kirana di Mata Sang Ibunda: Hanna Itu...

2001 - Film "Harry Potter and the Philosopher's Stone" tayang perdana di London, Inggris.

2008 - Barack Obama terpilih menjadi Presiden Amerika Serikat ke-44.

2010 - Konsol gim Kinect Microsoft diluncurkan di seluruh dunia.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: On-This-Day


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah