Sunao Tsuboi, Korban Selamat Bom Hiroshima Meninggal Dunia di Usia 96 Tahun

- 27 Oktober 2021, 20:10 WIB
Ilustrasi. Salah satu korban selamat bom atom Hiroshima meninggal dunia di usia 96 tahun.
Ilustrasi. Salah satu korban selamat bom atom Hiroshima meninggal dunia di usia 96 tahun. /Pixabay/RobVanDerMeijden

PR TASIKMALAYA - Penyintas bom atom Hiroshima, Sunao Tsuboi, yang menjadi juru kampanye terkemuka untuk perlucutan senjata nuklir dan bertemu Barack Obama dalam kunjungan bersejarah ke mota itu, meninggal pada usia 96 tahun, kata kelompok advokasinya pada Rabu 27 Oktober.

Tsuboi sedang dalam perjalanan ke sekolah teknik pada tahun 1945 ketika serangan bom nuklir pertama diluncurkan oleh Amerika Serikat, yang seketika mengubah kota metropolitan yang ramai menjadi neraka.

Kemudian, dia mengambil batu kecil dan menulis di tanah “Tsuboi mati di sini”, sebelum kehilangan kesadaran dan bangun beberapa minggu kemudian.

Baca Juga: Oddie Agam Wafat, Addie MS Kenang Sosok sang Sahabat: Bukan Hanya Seorang Penyanyi yang Khas...

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Channel News Asia, dia kemudian menderita kanker dan penyakit lainnya, tetapi menjadi advokat terkemuka untuk korban bom atom dan juru kampanye seumur hidup untuk dunia bebas nuklir.

Tsuboi juga sempat menceritakan saat-saat mencekam ketika dulu selamat dari serangan bom itu.

“Saya menderita luka bakar di sekujur tubuh saya, dengan keadaan telanjang saya mencoba melarikan diri selama sekitar tiga jam pada 6 Agustus tetapi akhirnya tidak bisa lagi berjalan,” kata Tsuboi, pada tahun 2016.

Baca Juga: Jadi Penjahat di The Expendables 4, Iko Uwais: Nggak Sabar!

“Saya bisa mentolerir kesulitan demi kebahagiaan manusia, saya mungkin mati besok tetapi saya optimis. Saya tidak akan pernah menyerah dan kami tidak menginginkan senjata nuklir,” tambahnya.

Tsuboi termasuk di antara segelintir orang yang selamat dari tragedi bom atom Hiroshima yang bertemu presiden AS saat itu, Obama, ketika dia mengunjungi kota itu pada tahun 2016.

Dia tersenyum lebar pada saat menjabat tangan Obama, dengan mereka bercakap-cakap selama lebih dari satu menit.

Baca Juga: Umi Pipik Bocorkan Rencana Pernikahan Abidzar Al-Ghifari, Sebut Sangat Ingin Nikah Muda

“Saya bisa menyampaikan pikiran saya,” kata Tsuboi waktu itu, yang merasa puas bertemu dengan Obama.

Tsuboi meninggal pada Sabtu karena anemia, seorang pejabat dari Nihon Hidankyo, sebuah kelompok yang mewakili para penyintas bom atom Hiroshima dan Nagasaki, di mana Tsuboi adalah pemimpin kuncinya.

Ada 127.755 orang yang selamat dari kedua serangan itu, mereka masih hidup dan usia rata-rata mereka adalah 84 tahun, menurut kementerian kesehatan.

Baca Juga: Iko Uwais Perankan Karakter Antagonis di Film The Expendables 4

Sekitar 140.000 orang tewas dalam pengeboman Hiroshima, termasuk mereka yang selamat dari ledakan tetapi meninggal segera setelah terkena radiasi.

Tiga hari kemudian, AS menjatuhkan bom plutonium di kota pelabuhan Nagasaki, menewaskan sekitar 74.000 orang dan menyebabkan berakhirnya Perang Dunia II.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Channel News Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah