Sebut Taliban Terlalu Banyak Ikut Campur, Pakistan Tangguhkan Penerbangan ke Kabul

- 15 Oktober 2021, 10:10 WIB
Ilustrasi. Maskapai Penerbangan Pakistan menangguhkan penerbangan ke Kabul, Afghanistan, karena menurut mereka Taliban terlalu ikut campur.
Ilustrasi. Maskapai Penerbangan Pakistan menangguhkan penerbangan ke Kabul, Afghanistan, karena menurut mereka Taliban terlalu ikut campur. /Unsplash.com/Ross Parmly

PR TASIKMALAYA – Pakistan International Airlines (PIA) kini menangguhkan penerbangan ke Kabul, Afghanistan.

Maskapai penerbangan Pakistan itu menyebut bahwa alasan mereka menangguhkan penerbangan ke Kabul karena apa yang disebutnya sebagai terlalu banyaknya campur tangan oleh otoritas Taliban.

Penangguhan itu terjadi ketika pemerintah Taliban memerintahkan maskapai penerbangan Pakistan untuk memotong harga tiket menjadi seperti saat Afghanistan masih dipimpin pemerintahan yang didukung Barat.

Baca Juga: Pada Luna Maya, Uya Kuya Cerita Astrid 'Adu Jotos' dengan Sopir Angkot: Dua Cowok Dia Sendiri

"Penerbangan kami sering menghadapi penundaan yang tidak semestinya karena sikap tidak profesional dari otoritas penerbangan Kabul," kata Abdullah Hafeez Khan, juru bicara PIA, dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Al Jazeera.

Ia menambahkan bahwa rute akan tetap ditangguhkan sampai situasi menjadi kondusif.

Sumber di maskapai Pakistan tersebut mengatakan bahwa pejabat Taliban juga sering menghina dan pada satu kesempatan menganiaya secara fisik pada seorang anggota staf.

Baca Juga: Alasan Deddy Corbuzier Selalu Konsisten Tak Pernah Tumbuhkan Rambut Kini Terungkap: Jadi Dulu Gua...

Sebelumnya, Taliban memperingatkan PIA dan maskapai Afghanistan Kam Air bahwa operasi Afghanistan mereka berisiko diblokir, kecuali setuju untuk memotong harga.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x