Asal-usul Covid-19 Berhasil Terungkap! Ternyata Bukan dari Wuhan dan Tak Terjadi Baru-baru Ini

- 10 Oktober 2021, 15:51 WIB
Ilustrasi. Penelitian terbaru berhasil beberkan asal-usul penyakit Covid-19 yang diduga berasal dari para penambang di Yunnan, Tiongkok.
Ilustrasi. Penelitian terbaru berhasil beberkan asal-usul penyakit Covid-19 yang diduga berasal dari para penambang di Yunnan, Tiongkok. /REUTERS/Thomas Peter

Baca Juga: Basuki Surodjo Blak-blakan Akui Tak Berani Undang Rizky Billar di Acara Peresmian Usahanya karena Alasan Ini

Berdasarkan laporan laman Mirror, diketahui bahwa pertambangan Mojiang yang letaknya kurang lebih 1.500 kilometer dari Wuhan, memang beberapa kali sempat dicurigai sebagai asal-usul munculnya penyakit Covid-19.

Rekam medis pada tahun 2012 silam menyebutkan sebanyak enam pekerja tambang yang terinfeksi ‘seperti’ virus SARS, berusia di antara 30 hingga 63 tahun.

Dan sewaktu sejumlah peneliti menyelidiki gua tempat para penambang tersebut pertama kali terjangkit penyakit aneh, penelitian kala itu ditutup dengan menamai sumber penyakitnya sebagai virus Mojiang.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Temukan Alasan Sifat Alami Anda yang Tersembunyi, Salah Satunya Marah-marah Saat Stres

Virus Mojiang sendiri kabarnya banyak ditularkan dari tikus dan sama sekali tidak memiliki hubungan dengan SARS-CoV-2.

Kemudian peneliti Shi Zhengli dari Institut Virologi Wuhan pun menutup kasus ‘penyakit aneh’ yang diidap para penambang dari Yunnan dengan mengatakan bahwa penyakit paru-paru itu berasal dari infeksi jamur.

Setelah empat tahun berselang, Shi Zhengli dan peneliti Tiongkok lainnya menerbitkan artikel ilmiah tentang virus RaTG13 yang ditemukan dari anus kelelawar tapal kuda.

Baca Juga: Tanggapi Pernikahan Siri Rizky Billar dan Lesti Kejora, Begini Penjelasan MUI

Di dalam artikel ilmiah tersebut dituliskan bahwa virus RaTG13 memiliki kemiripan hingga 96,2 persen dengan virus SARS-CoV-2. Namun kedua virus memiliki jarak usia 40 tahunan.

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah