Viral Video Penyanderaan Diduga Dilakukan Tentara Israel kepada Anak-anak Palestina

- 14 Mei 2021, 13:45 WIB
Viral sebuah video diduga dilakukan oleh tentara Israel yang menyandera anak-anak Palestina. Terlihat beberapa orang duduk di lantai.*
Viral sebuah video diduga dilakukan oleh tentara Israel yang menyandera anak-anak Palestina. Terlihat beberapa orang duduk di lantai.* /Tangkapan layar Twitter @Hibamyazbek

PR TASIKMALAYA - Sebuah video penyanderaan sekelompok pria warga Palestina telah viral di Twitter.

Video tersebut pertama kali dibagikan oleh Hiba Yazbek, seorang jurnalis Palestina yang berbasis di New York City pada hari Selasa, 11 Mei 2021.

Diduga dibuat oleh seorang tentara Israel, video itu memperlihatkan beberapa orang pria yang Palestina terduduk di lantai.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Bentuk Telinga Ungkapkan Seperti Apa Karaktermu yang Sesungguhnya

Mereka disandera dalam kondisi tangan terikat dengan kedua mata ditutup kain dan dicemooh oleh sejumlah tentara.

Hiba Yazbek menyebut, video itu diperolehnya dari Instagram Story seorang tentara Israel, dan bahwa para sandera adalah anak-anak Palestina.

"Ini adalah Instagram Story milik seorang tentara Israel, dan ini adalah anak-anak Palestina yang ditahan," tulis Hiba.

Baca Juga: Huruf J hingga R Pertama pada Nama, Mengungkap Siapa Diri Kamu Sesungguhnya

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Daily Dot, tentara itu menulis caption dalam bahasa Ibrani: 'dijual'serta membuat penawaran harga.

Tentara yang dicurigai, berteriak menawarkan harga 100 untuk dua orang dan 75 untuk tiga orang sambil merekam ruangan tersebut.

Postingan Hiba Yazbek itu pun dengan cepat menjadi viral di Twitter. Masih belum jelas kapan atau di mana video itu direkam.

Baca Juga: Ammar Zoni dan Irish Bella Rayakan Hari Raya Idul Fitri: Bagi Kalian yang Nggak Bisa Mudik, Kita Sama Juga

Tentara yang diduga mengunggah rekaman tersebut ke media sosial pun kini mengunci akun Instagramnya.

Video itu pun telah memicu kemarahan yang meluas di media sosial dan kian memperpanas situasi yang sudah tegang di Timur Tengah.

Rekaman tersebut muncul setelah bentrokan berminggu-minggu antara polisi Israel dan pengunjuk rasa Palestina.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Buat Perayaan Idul Fitri 2021 Lebih Menyenangkan, Salah Satunya Dekorasi Rumah

Bentrokan itu terjadi di Kota Tua di Yerusalem, rumah bagi situs-situs suci yang dihormati oleh orang Kristen, Yahudi, dan Muslim.

Masalah lainnya seperti pembatasan pertemuan antara warga Palestina selama Ramadan juga telah membuat situasi semakin tidak stabil.

Selain itu, Israel juga berencana untuk mengusir warga Palestina dari Yerusalem Timur.

Baca Juga: Beredar Unggahan Video Masa Lalu Raffi Ahmad, Netizen: Pembalasan

Ketegangan pun memuncak sepanjang minggu ini, mengakibatkan baku tembak roket dan serangan udara antara militan di Palestina dan militer Israel.

Sejauh ini, 28 warga Palestina dilaporkan tewas akibat serangan udara Israel.

Militer Israel mengklaim bahwa enam belas dari mereka yang terbunuh adalah militan.

Baca Juga: Dari Turki Hingga Malaysia, Umat Muslim di 5 Negara ini Miliki Tradisi Berbeda Dalam Perayaan Idul Fitri

Serangan roket oleh Hamas dilaporkan telah menyebabkan kematian tiga wanita Israel di kota Ashkelon dan Tel Aviv.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Daily Dot


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah