Pemerintah Daerah Tiongkok Larang Pesta Pernikahan Mewah bagi Pegawai Pemerintah

- 14 Mei 2021, 07:25 WIB
ILUSTRASI - Pemerintah daerah Tiongkok secara resmi melarang pengadaan pesta pernikahan dan pemakaman mewah bagi pegawai pemerintah.
ILUSTRASI - Pemerintah daerah Tiongkok secara resmi melarang pengadaan pesta pernikahan dan pemakaman mewah bagi pegawai pemerintah. /Pixabay/Veton Ethemi

PR TASIKMALAYA – Pemerintah daerah Tiongkok telah secara resmi mengeluarkan larangan pengadaan pesta pernikahan bagi pegawai pemerintah maupun anggota Partai Komunis.

Tujuan pelarangan tersebut adalah agar tidak semakin memupuk praktik korupsi yang secara diam-diam telah terjadi di Tiongkok.

Selain melarang pesta pernikahan mewah, pesta syukuran rumah baru, pesta ulang tahun, dan segala bentuk pesta perayaan lainnya pun dilarang diselenggarakan oleh pegawai pemerintah dan anggota Partai Komunis Tiongkok.

Baca Juga: Berikut 5 Hiasan untuk Dekorasi Rumah Saat Hari Raya Idul Fitri, Salah Satunya Kartu Ucapan!

Dilansir Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dari laman The Guardian, pemerintah daerah Funing Provinsi Yunnan bahkan memberlakukan aturan khusus bagi pegawai pemerintah di daerahnya apabila tetap ingin mengadakan pesta pernikahan dan pemakaman.

Aturan tersebut diberlakukan untuk mengatur jumlah tamu yang diundang serta pembatasan anggaran dana untuk penyediaan makanan.

Penggunaan mobil dinas untuk usaha pribadi dan mengambil hadiah atau uang juga telah secara resmi dilarang dengan sangat keras.

Baca Juga: Raffi Ahmad Foto Bareng Keluarga Nagita Slavina, Netizen Salfok Tanya Keberadaan Suami Caca Tengker: Kemana?

Bukan hanya pegawai pemerintah saja, pelarangan pengadaan pesta pernikahan dan pemakaman yang terlalu mewah juga dilarang diselenggarakan di kalangan para anggota Partai Komunis.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah