Pernah Jadi Pilot, Pangeran William Rupanya Cuma Terima Gaji Segini!

25 Desember 2021, 05:22 WIB
Ternyata Pangeran William menerima gaji sebagai pilot sama seperti pilot pada umumnya, berikut nominalnya. /Instagram @dukeandduchessofcambridge

PR TASIKMALAYA – Pangeran William yang saat ini duduk di urutan kedua daftar pewaris takhta Kerajaan Inggris, sudah dipastikan suatu saat nanti akan menjadi Raja.

Meski berstatus calon Raja Inggris, Pangeran William tetap harus mengikuti tradisi keluarganya dan berkarier di ketentaraan di mana dirinya kala itu mengambil peran sebagai pilot.

Menariknya, sepanjang karier Pangeran William sebagai pilot, kabarnya ia hanya menerima gaji yang besarannya sama seperti tentara lainnya lho!

Pangeran William diketahui berkarier sebagai salah satu pilot di angkatan udara Inggris sejak tahun 2005 hingga 2013 dan kemudian lanjut lagi pada tahun 2015 dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Express.

Baca Juga: Pangeran William Akui Sering Mengajak Kate Middleton dan Keluarga Menonton Film Populer ini

Pada tahun 2009, Pangeran Inggris yang kini sudah berusia 39 tahun tersebut mendapatkan promosi pertamanya yaitu diangkat sebagai Letnan Penerbangan.

Usai diangkat jadi Letnan, sang Adipati Cambridge kemudian mengganti fokusnya dari mengemudikan pesawat tempur menjadi helikopter serta mendapatkan pelatihan dari tim pencarian dan penyelamatan Royal Air Force (RAF).

Misi pertama yang diterima Adipati Cambridge usai menuntaskan pelatihannya yaitu pada Oktober 2010.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Ajak Jaga Persatuan: Karena Indonesia Milik Kita

Panggilan darurat kala itu datang dari Liverpool Coastguard.

Pada tahun 2012, terbongkar besaran gaji rata-rata yang diterima Pangeran William selama berkarier sebagai pilot helikopter berpangkat letnan.

Gajinya sekitar 37 hingga 45 ribu pound sterling (sekitar Rp704 hingga 856 juta).

Baca Juga: Now We Are Breaking Up Episode 12: Link Nonton, Sinopsis, dan Jadwal Tayang

Kemudian sejak tahun 2014, calon Raja Inggris tersebut memutuskan untuk pindah tugas dari pilot tim penyelamatan menjadi pilot helikopter ambulans.

Per Juli 2015, Pangeran Inggris yang kini sudah beranak tiga tersebut berpindah tempat kerja dari RAF ke East Anglian Air Ambulance (EAAA).

Pekerjaan itu dipertahankan Pangeran William hingga Juli 2017.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Selamat Hari Natal dan Tahun Baru 2022, Lengkap dengan Cara Pasang di Medsos

Selama menjadi pilot helikopter ambulans, putra sulung Pangeran Charles dan mendiang Putri Diana tersebut menerima gaji kotor sebesar 40 ribu pound sterling (sekitar Rp761 juta).

Setelah dipotong pajak serta asuransi negara, alhasil sang Pangeran pun tinggal membawa pulang gaji bersih sebesar 30.155 Pound sterling (sekitar Rp574 juta).

Berdasarkan laporan laman Express, gaji yang tak seberapa ini menjadikan Pangeran William sebagai anggota keluarga kerajaan pertama yang betul-betul menjadi pekerja berbayar.

Baca Juga: Retno Marsudi Diduga Bahas Normalisasi Indonesia-Israel, Tifatul Sembiring: Pengkhianatan Konstitusi

Akan tetapi tak sepeserpun dari gaji itu masuk ke kantong Adipati Cambridge lantaran dirinya memilih untuk mendonasikannya saja ke yayasan helikopter ambulans.

Sejak tahun 2017, Adipati Cambridge terpaksa berhenti menjadi pilot RAF lantaran mendapatkan tekanan dari neneknya, Ratu Elizabeth II.

Usai berhenti menjadi pilot, Pangeran William dan istrinya, Kate Middleton, pun kini sekedar menjadi anggota senior dari Kerajaan Inggris serta diprediksi bakal mendapatkan peran dan beban tugas lebih penting dari Ratu Elizabeth II per tahun depan.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Express

Tags

Terkini

Terpopuler