4 Poin Pembahasan Penting Presiden Jokowi dan Presiden Joe Biden dalam Pertemuan Bilateral dengan AS

5 November 2021, 21:45 WIB
Amerika Serikat melalui Presiden Joe Biden mendukung tema presidensi Indonesia yang disampaikan Presiden Jokowi. /Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev

PR TASIKMALAYA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden Amerika Serikat (AS) baru saja melakukan pertemuan bilateral.

Presiden Jokowi dan Joe Biden bertemu di Scottish Event Campus (SEC), Glasgow, Skotlandia pada Senin, 1 November 2021 lalu.

Diketahui Presiden Jokowi dan Joe Biden membahas beberapa hal penting mengenai kerja sama Indonesia dan AS.

Baca Juga: Penyesalan Ussy Sulistiawati Terkait Permintaan Terakhir Vanessa Angel: Coba Saja Kalau...

Baik Presiden Jokowi dan Joe Biden juga saling menanggapi isu pandemi dan presidensi G20 sebelumnya.

Setidaknya ada empat poin utama bahasan Presiden Jokowi dan Joe Biden dalam pertemuan tersebut, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari postingan akun @kemensetneg pada 4 November 2021.

1. Kerja sama bidang kesehatan

Baca Juga: Begini Ungkapan Perasaan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah dan Sebaliknya Sebelum Meninggal

Presiden Jokowi mengungkapkan kalau Indonesia sangat menghargai kerja sama bidang kesehatan selama pandemi dengan AS.

Dimulai dari penerimaan stok vaksin melalui  mekanisme dose-sharing, ventilator, obat-obatan teurapeutik, hingga alat kesehatan lainnya.

2. Kerja sama ekonomi

Baca Juga: Mamah Dedeh Soroti Kemiripan Ria Ricis dan Teuku Ryan: Dijodohkan oleh Allah

Presiden Jokowi mengaku kepada Joe Biden kalau Indonesia bisa menjadi mitra kerja sama ekonomi yang handal.

Demi memperkuat kerja sama ekonomi terutama dalam pengembangan ekonomi hijau.

3. Menghargai dukungan AS

Baca Juga: Hylo Open 2021: Fajar-Rian Kalah saat Bertanding Lawan Pramudya-Yeremia

Presiden Jokowi menghargai dukungan AS terhadap presiden Indonesia yang mengambil tema “Reccover Together, Recover Stronger.”

Inklusivitas akan menjadi kunci presidensi Indonesia untuk tahun depan.

4. Meningkatkan adaptasi

Baca Juga: Simak Informasi Tentang Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional Berikut Ini

Indonesia dan AS siap meningkatkan kemampuan adaptasi dan ketangguhan terhadap guncangan dan ketidakpastian masa depan.

Terutama di sektor kesehatan, kapasitas fiskal, serta kapasitas perencanaan dan implementasi pembangunan.

Postingan Instagram Kementerian Sekretariat Negara. Tangkapan layar Instagram/@kemensetneg.ri

Empat poin tersebut menjadi pembahasan utama dalam pertemuan Presiden Jokowi dan Joe Biden selama satu jam tersebut.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Instagram @kemensetneg.ri

Tags

Terkini

Terpopuler