Kecelakaan Keretan Terjadi di Mesir, 45 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

23 Juni 2021, 20:30 WIB
Ilustrasi. Kembali kecelakaan kereta menimpa Mesir. /Pixabay/allenrobert

PR TASIKMALAYA - Sebuah kecelakaan kereta kembali terjadi di Mesir tepatnya di Alexandria pada Selasa 22 Juni 2021.

Menurut Wakil Menteri Kesehatan dan Kependudukan di Alexandria Saeed Mamoun al-Saqaan jumlah korban akibat tabrakan kereta mencapai 45 orang.

Dalam pernyataannya beberapa korban dilarikan ke beberapa rumah sakit yang berbeda.

Baca Juga: Sejarah Huruf Hangul dalam Bahasa Korea yang Dibuat Raja Sejong

Lima korban cedera dipindahkan ke Rumah Sakit Madinah Timur, tujuh ke Rumah Sakit Universitas.

Sedangkan sisa korban lainnya dilarikan ke Rumah Sakit Gamal Hamada.

Kebanyakan korban mengalami luka-luka seperti memar sampai dengan patah tulang.

Baca Juga: Polwan Jadi Korban Pelecehan Tapi Malah Dibiarkan Pihak Berwajib, Netizen Korea Selatan Murka!

Semua kasus stabil dan telah menerima perawatan medis yang diperlukan.

Dia mengantisipasi bahwa sebagian besar korban tabrakan kereta tersebut akan keluar dari rumah sakit pada akhir pekan.

Satuan tugas diadakan di kantor pusat Direktorat Kesehatan Alexandria dan terkait dengan tiga rumah sakit

Sebelumnya, Kementerian Kesehatan dan Kependudukan mengumumkan Selasa bahwa 40 orang telah terluka.

Baca Juga: Ucapan Terakhir Putri Diana Sebelum Meninggal Dunia Akhirnya Terungkap!

Dua puluh tujuh ambulans dikirim untuk memindahkan korban luka ke rumah sakit.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Egypt Independent pada Rabu 23 Juni 2021 menyebutkan bahwa sebuah lokomotif bertabrakan dengan kereta api di jalur Alexandria-Kairo dari belakang.

Sumber menambahkan bahwa kecelakaan tabrakan kereta tersebut terjadi pada pukul 09:30 wktu setempat.

Saat kereta penumpang berhenti, lokomotif bertabrakan dengan dua kereta terakhir dari belakang.

Baca Juga: Kuba Berhasil Temukan Vaksin Abdala yang 92,28 Persen Lebih Efektif untuk Tangani Coronavirus

Gubernur Alexandria Mohamed-Sherif mengatakan bahwa tabrakan kereta Alexandria tidak mengakibatkan korban meninggal.

Diketahui bahwa kereta dijadwalkan berangkat dari stasiun Alexandria pada pukul 09:20 waktu setempat .

Ketika sedang bergerak, kereta itu ditarik bersama dengan lokomotifnya saat sedang mengerem.

Lokomotif dan kendaraan terakhir kereta tergelincir sehingga menyebabkan kecelakaan.***

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: Egypt Independent

Tags

Terkini

Terpopuler