Sambut Bulan Suci Ramadhan, Orang Sholeh Biasa Lakukan Tradisi Ini Kata Buya Yahya

- 27 Februari 2024, 09:55 WIB
Buya Yahya
Buya Yahya /dok. Al Bahjah/

PR TASIKMALAYA - Dalam menyambut bulan suci Ramadhan, umat Islam perlu senantiasa mempersiapkan diri baik fisik, mental, serta keimanan.

Buya Yahya menerangkan bahwa ada tradisi yang tidak boleh dilupakan saat menyambut bulan Ramadhan. Tradisi ini merupakan kebiasaan orang-orang sholeh.

Tradisi ini mencerminkan nilai-nilai persaudaraan, kebaikan, dan kerukunan. Tradisi yang dimaksud oleh Buya Yahya adalah saling memberi hadiah menjelang Ramadhan.

Tradisi ini bukan hanya sekadar saling memberi hadiah fisik, tetapi juga melibatkan aspek berbagi kebaikan dan merajut kembali tali persaudaraan sebelum bulan suci datang. Buya Yahya mencontohkan tradisi saling berbagi masakan.

Baca Juga: 5 Ciri Orang Paling Beruntung di Akhirat dan Dapat Surga-Nya Allah Swt, Nomor 1 Harus Sabar Hadapi Cobaan

“Tradisi orang soleh kalau menjelang Ramadhan saling beri hadiah. Ada di kampung-kampung saling buat masakan… masakan kirim sana kirim sini (ke tetangga), harus tahu maksudnya apa itu,” ungkap Buya Yahya dalam video di kanal Youtube Al-Bahjah TV.

Tujuan Saling Berbagi Sebelum Ramadhan

Lebih jauh, Buya Yahya menjelaskan bahwa tujuan dari tradisi ini adalah untuk menyatukan hati yang mungkin sebelumnya tidak akur.

Dengan berbagi masakan atau hadiah lain, diharapkan persaudaraan akan semakin kuat, dan perbedaan yang mungkin ada dapat diselesaikan.

Baca Juga: Buya Yahya Ungkap 2 Syarat Dosa Zina Diampuni Allah Swt, Tidak Ada Kata Terlambat jika Masih Hidup

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x