Resep Risol Kampung ala Chef Devina Hermawan, Cocok Jadi Menu Takjil dan Ide Jualan

- 7 April 2023, 10:06 WIB
Risol kampung gurih dan lembut.
Risol kampung gurih dan lembut. /Tangkapan layar YouTube/Devina Hermawan/

PR TASIKMALAYA – Memasuki hari ke-15 puasa Ramadhan, ide takjil selalu saja bervariasi dan tak pernah ada habisnya.

Mungkin kamu sudah bingung harus masak apa untuk menu berbuka puasa kali ini. Nah, kamu bisa mencoba resep risol kampung ala chef Devina Hermawan yang teksturnya lembut dan anti sobek. Cocok sekali untuk hidangan takjil bersama keluarga, bahkan ide jualan.

Siapa sih yang tidak suka risol? Rata-rata masyarakat Indonesia sangat menyukai gorengan yang satu ini terutama di bulan puasa. Banyak pedagang takjil yang menghidangkan berbagai macam risol, dari risol mayo hingga risol kampung.

Namun, kali ini kamu bisa membuatnya sendiri di rumah karena artikel ini sudah merangkum bagaimana resep dan cara pembuatan risol kampung ala chef Devina Hermawan.

Baca Juga: Resep dan Cara Buat Risol Bihun Kampung yang Anti Sobek! Cocok untuk Menu Takjil

Bahan kulit:

- 200 gr tepung terigu protein sedang

- 3 sdm maizena

- 600 ml air

- 2 butir telur

- 2 sdt kaldu ayam bubuk

- 2 sdm minyak

- 2 batang daun bawang hijau, cincang

Baca Juga: Lebaran Hampir Tiba! Berikut Resep dan Cara Membuat Opor Ayam Khas Jawa Timur yang Terkenal Kenikmatannya

Bahan isian:

- 190 gr bihun jagung kering, rendam air

- 3 siung bawang putih

- 3 siung bawang merah

- 250 gr wortel

- 2 batang seledri

- 3 sdm minyak

- ¼ sdt merica

- ½ sdm garam

- ½ sdm kaldu jamur / penyedap

- 1 sdm gula pasir

Baca Juga: Resep Es Lilin dan Es Serut Ala Korea Praktis dan Cocok untuk Menu Buka Puasa

Bahan sambal kacang:

- 2 siung bawang putih

- 8 buah cabai keriting merah

- 3 buah cabai rawit merah

- 3 sdm selai kacang

- 1 sdm gula merah

- 3 buah jeruk limau

- ½ sdm kecap manis

- 150 ml air

Pelengkap:

Cabe rawit hijau

Baca Juga: Resep Cibay, Cemilan Khas Sunda! Cocok Dimakan Saat Buka Puasa Nanti Maghrib

Langkah:

  1. Langkah pertama, cincang bawang merah, bawang putih, seledri, dan parut wortel
  2. Kemudian, panaskan minyak, lalu tumis bawang putih dan bawang merah hingga wangi kemudian masukkan merica, seledri dan wortel, tumis sesaat
  3. Masukkan bihun, garam, kaldu jamur dan gula pasir, aduk rata lalu gunting-gunting bihun
  4. Pindahkan ke dalam mangkuk, biarkan dingin
  5. Kemudian, di dalam mangkuk, campurkan tepung terigu, maizena, kaldu ayam bubuk, telur, air, minyak dan daun bawang bagian hijau, aduk hingga rata
  6. Setelah itu, panaskan wajan
  7. masukkan sedikit adonan kulit sambil diratakan, masak beberapa saat.
  8. Ulangi hingga adonan habis
  9. Didihkan air, rebus cabai keriting merah, cabai rawit merah dan bawang putih hingga empuk lalu masukkan ke dalam blender beserta air, selai kacang, gula merah dan garam, haluskan
  10. Lalu, pindahkan ke dalam mangkuk lalu tambahkan perasan jeruk limau dan kecap manis, aduk rata
  11. Kemudian siapkan kulit, masukkan isian, lalu lipat dan gulung
  12. Panaskan minyak, goreng risol hingga kecokelatan
  13. Jika sudah kecokelatan, tiriskan risolnya
  14. Risol kampung siap disajikan

Itulah resep risol kampung yang bisa kamu jadikan sebagai menu takjil ataupun ide jualan. Selamat mencoba!***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah