4 Makanan yang Dapat Tingkatkan Kesehatan Paru-paru, Salah Satunya Ada Bayam

- 24 November 2021, 11:05 WIB
Ilustrasi - Ini dia berbagai makanan sehat yang dapat membantu meningkatkan kesehatan sistem pernapasan, terutama paru-paru.
Ilustrasi - Ini dia berbagai makanan sehat yang dapat membantu meningkatkan kesehatan sistem pernapasan, terutama paru-paru. /PEXELS/Jacqueline Howell

PR TASIKMALAYA - Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), gangguan pernapasan merenggut sekitar 3 juta jiwa per tahun.

Udara beracun dan gaya hidup yang buruk mempengaruhi paru-paru dan sistem pernapasan seseorang.

Akibatnya bisa menyebabkan kesulitan bernapas dan berbagai penyakit menghampiri Anda, salah satunya pada paru-paru.

Namun, ada beberapa makanan yang dapat membantu meningkatkan kesehatan sistem pernapasan, terutama paru-paru.

Baca Juga: Link Nonton American Music Awards 2021, Siaran Ulang Malam Ini 24 November 2021

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Style Craze, inilah beberapa makanan yang bisa dikonsumsi untuk tingkatkan kesehatan paru-paru.

1. Bawang putih

Allicin adalah fitonutrien utama yang ada dalam bawang putih yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Bawang putih juga memiliki sifat antimikroba, antikanker, dan penurun tekanan darah.

Baca Juga: WHO Peringatkan Angka Kematian Covid-19 di Eropa, Ungkap Naik 2 Kali Lipat dari Sebelumnya

Salah satu penelitian menemukan bahwa mengonsumsi bawang putih memiliki efek positif pada pasien dengan gangguan paru-paru dan kanker paru-paru.

2. Bayam

Bayam dan sayuran berdaun gelap lainnya seperti kangkung, lobak, bayam roket, dan lobak sarat dengan vitamin dan mineral.

Penelitian juga menunjukkan jika bayam mengandung fitokimia yang membantu mencegah kerusakan oksidatif, mengurangi peradangan, dan melawan kanker paru-paru.

Baca Juga: Gus Miftah Sebut Bukan Hanya Gala Sky yang Berhak Menerima Warisan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah

3. Apel

Buah apel kaya akan antioksidan dan fitokimia (seperti katekin, asam klorogenat, dan phloridzin).

Di mana senyawa tersebut memiliki manfaat untuk membantu mengurangi risiko asma, kanker, peradangan, dan penyakit kardiovaskular.

4. Jahe

Baca Juga: Mauricio Pochettino Enggan Bahas Isu Ketertarikan Manchester United: Saya Sangat Senang di PSG

Jahe adalah salah satu pengobatan herbal tepercaya untuk mengobati pilek dan sakit tenggorokan.

Para ilmuwan juga menyebut bahwa jahe mengandung senyawa bioaktif, gingerol yang mana bertanggung jawab atas rasa pedas jahe.

Dan Gingerol tersebut dapat membantu mencegah asma, pilek, migrain, dan hipertensi.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Style Craze


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah