6 Gejala Stroke yang Wajib Diwaspadai, Jangan Sampai Terlambat Ditangani!

- 30 Oktober 2021, 18:55 WIB
Ilustrasi. Berikut ini dipaparkan gejala-gejala stroke yang wajib diwaspadai, jangan tunggu lama dan segera dapatkan penanganan di rumah sakit.
Ilustrasi. Berikut ini dipaparkan gejala-gejala stroke yang wajib diwaspadai, jangan tunggu lama dan segera dapatkan penanganan di rumah sakit. /Pixabay/VSRao

PR TASIKMALAYA - Pada 29 Oktober kemarin, diperingati sebagai Hari Stroke Sedunia.

Penyakit stroke merupakan non-communicable disease yang menjadi bagian dari kardiovaskular.

Berdasarkan data SRS Indonesia di tahun 2014, stroke menjadi penyebab kematian utama, dengan persentase sebanyak 21,1 persen.

Baca Juga: PSY Tak Bisa Berhenti Memuji Penampilan BTS di MAMA 2018: Saat Itulah Aku Menjadi Penggemar BTS!

Terdapat berbagai faktor risiko dari stroke, antara lain diabetes, hipertensi, pola makan buruk, merokok, obesitas, kurang aktivitas fisik, alkohol, hingga narkotika.

Berikut ini berbagai gejala yang menandai seseorang terkena stroke, sebagaimana dilansir Pikiranrakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @kemenkes_ri.

1. Senyum tidak simetris (mencong ke satu sisi), tersedak, sulit menelan air minum secara tiba-tiba.

Baca Juga: BTS Tetap di Puncak, Simak 30 Daftar Lengkap Idol K-Pop Terpopuler di Bulan Oktober 2021

2. Gerak separuh anggota tubuh tiba-tiba melemah.

3. Bicara menjadi pelo, tiba-tiba tidak bisa berbicara, tidak mengerti kata-kata, atau bicara tidak nyambung.

4. Kebas atau merasa kesemutan di separuh tubuh.

Baca Juga: Pilih Hengkang dari Rumah Raffi Ahmad Usai Bosnya Nikahi Nagita Slavina, Merry: Takut Dikambinghitamkan

5. Pandangan satu mata menjadi kabur secara tiba-tiba.

6. Sakit kepala hebat yang tidak pernah muncul sebelumnya, gangguan fungsi keseimbangan seperti terasa berputar, dan gerakan yang sulit dikoordinasi.

Apabila seseorang mengalami gejala-gejala tersebut, segeralah bawa ke rumah sakit.

Baca Juga: Gunakan 8 Insektisida Ini untuk Jaga Tanaman Anda dari Serangga, Salah Satunya Air Sabun

Jangan anggap remeh dan menunggu terlalu lama, karena periode emas penanganan stroke hanya kurang dari 4,5 jam sejak gejala pertama kali muncul.

Apabila terlambat ditangani, stroke bisa semakin parah, bahkan bisa berisiko kecacatan permanen hingga kematian.

Untuk terhindar dari stroke, kurangi konsumsi gula dan garam.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Instagram @kemenkes_ri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah