Ini 4 Manfaat Kesehatan dari Buah Tin, Salah Satunya Membantu Mengelola Kadar Gula Darah

28 November 2021, 19:10 WIB
Berikut ini manfaat kesehatan yang bisa didapatkan dari buah tin. /Pexels/Pixabay

PR TASIKMALAYA - Buah tin diketahui memiliki bentuk yang unik, dengan warna kulit umumnya bewarna ungu.

Selain dikenal dengan buah tin, buah ini juga dikenal dengan nama buah ara.

Rupanya buah tin kaya akan nutrisi yang baik bagi kesehatan tubuh.

Salah satu manfaat yang bisa diperoleh dari buah tin yaitu dapat membantu membuat kulit tetap sehat.

Baca Juga: Kamu Wajib Tahu, Ini Sikap yang Sangat Dihormati Orang Lain

Berikut ini beberapa manfaat bagi kesehatan dari buah tin, yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Healthline.

Meningkatkan kesehatan pencernaan

Buah tin rupanya umum digunakan sebagai obat rumahan atau pengobatan alternatif untuk masalah pencernaan, seperti sembelit.

Baca Juga: 7 Pekerjaan Ini Dulu Dimiliki Anggota Kerajaan Inggris, Salah Satunya Bisnis Keluarga Kate Middleton

Kandungan serat dalam buah ini dapat membantu meningkatkan kesehatan pencernaan.

Itu dapat mengurangi sembelit, dan berfungsi sebagai prebiotik atau sumber makanan untuk bakteri sehat yang terdapat di usus.

Dapat meningkatkan kesehatan pembuluh darah dan jantung

Baca Juga: Kapal Karam Berusia 80 Tahun dan 35 Pesawat Ditemukan di Dasar Laut Segitiga Bermuda

Buah tin dapat meningkatkan tekanan darah dan kadar lemak darah.

Hal itu dapat membantu meningkatkan kesehatan pembuluh darah dan mengurangi risiko penyakit jantung.

Diperlukan lebih banyak penelitian pada manusia untuk lebih memahami hubungan antara buah tin dan kesehatan jantung.

Baca Juga: Erick Thohir Sebut Ada Transaksi Jual-Beli Jabatan di BUMN, Said Didu Siap Dampingi Melapor ke KPK

Dapat membantu mengelola kadar gula darah

Penelitian menemukan bahwa minuman yang mengandung dosis tinggi dari ekstrak buah tin memiliki indeks glikemik rendah (GI) dibandingkan minuman tanpa ekstrak buah tin.

Itu berarti minuman tersebut akan memiliki efek yang lebih menguntungkan pada kadar gula darah.

Baca Juga: 4 Manfaat Konsumsi Oatmeal untuk Kesehatan, Bisa Obati Hipertensi hingga Tingkatkan Kesehatan Jantung

Namun, buah tin, terutama buah tin kering mengandung gula yang tinggi dan dapat meningkatkan kadar gula darah dalam jangka pendek.

Jika Anda kesulitan mengatur kadar gula darah Anda, Anda harus membatasi asupan buah tin kering.

Dapat menjaga kulit agar tetap sehat

Baca Juga: Resep Kue Khamir, Cocok sebagai Teman Minum Teh

Buah ini mungkin memiliki beberapa efek menguntungkan pada kulit, terutama pada orang dengan kulit kering dan gatal akibat alergi.

Kombinasi ekstrak buah termasuk ekstrak buah tin, terbukti menunjukkan efek antioksidan pada sel-sel kulit, mengurangi kerusakan kolagen, dan memperbaiki munculnya kerutan dalam penelitian tabung dan hewan.

Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk menentukan efek buah tin pada kesehatan kulit manusia.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Salah Satu Bintang dan Ketahui Hal yang akan Terjadi pada Anda di Tahun 2022

Itulah beberapa manfaat yang bisa diperoleh dari buah tin, termasuk meningkatkan pencernaan dan mengurangi sembelit. Namun, penelitian lebih lanjut pada manusia diperlukan.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler