Lamaran Atta dan Aurel Disiarkan di Televisi, Teddy Gusnaidi: Saya Tidak Menonton, Tidak Penting

- 17 Maret 2021, 21:23 WIB
Teddy Gusnaidi menyebut tidak perlu mempermasalahkan acara lamaran Atta dan Aurel yang rencananya akan disiarkan di televisi.*
Teddy Gusnaidi menyebut tidak perlu mempermasalahkan acara lamaran Atta dan Aurel yang rencananya akan disiarkan di televisi.* /kolase foto instagram.com/ @teddygusnaidi, @attahalilintar

PR TASIKMALAYA – Teddy Gusnaidi menanggapi pihak yang mempermasalahkan prosesi lamaran Atta dan Aurel yang akan disiarkan di televisi.

Teddy Gusnaidi menilai bahwa acara lamaran Atta dan Aurel disiarkan di televisi tersebut tidak bermasalah dan tidak perlu dipermasalahkan.

Selain itu, Teddy Gusnaidi juga mengaku bahwa dirinya tidak menonton siaran tersebut karena menurutnya, lamaran Atta dan Aurel sebagai bukan hal yang penting.

Baca Juga: FKPI Keluhkan Jatah Kuota GPS Peternak Mandiri Mengecil, Komisi IV DPR RI Turun Tangan Awasi Kementan

Pernyataan ini disampaikan Teddy Gusnaidi dalam cuitan Twitter @TeddyGusnaidi pada Rabu, 17 Maret 2021.

“Lamaran Atta dan Aurel disiarkan di TV, masalahnya dimana?,” tanya Teddy Gusnaidi seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Twitter @TeddyGusnaidi

Politisi Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) ini merasa heran dengan sikap pihak yang mempermasalahkan proses lamaran Atta dan Aurel.

Baca Juga: Kejagung Angkut 3 Mobil Mewah Senilai Rp 27 Miliar Milik Jimmy Sutopo, Tersangka Dugaan Korupsi Asabri

Sehingga menimbulkan pertanyaan pada benak Teddy Gusnaidi bahwa apa yang tidak dibenarkan dalam proses lamaran.

Teddy Gusnaidi sangat yakin bahwa proses lamaran Atta dan Aurel yang ditayangkan di TV tidaklah bermasalah.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @TeddyGusnaidi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x