Dimeriahkan Jay Park hingga Ramengvrl, Asian Sound Syndicate 2020 Digelar Bulan Depan

18 November 2020, 13:21 WIB
Asian Sound Syndicate 2020.* //Instagram @asiansoundsyndicate.id

PR TASIKMALAYA – Asian Sound Syndicate (ASS) vol.1 diselenggarakan pertama kali pada tahun 2019 di Helipad Parking Ground GBK Senayan, Jakarta.

Sementara itu, Asian Sound Syndicate vol. 2 terpaksa ditunda hingga 28-29 Agustus 2021, karena pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia.

Namun, Stellar Events terus berusaha hingga akhirnya Festival musik hip-hop ASS tahun ini tetap digelar secara virtual dengan judul ‘Asian Sound Syndicate at Home (ASS at Home)’.

Baca Juga: Minum Setiap Hari! ini Sederet Khasiat dari Air Mentimun untuk Kesehatan Tubuh

Digelar selama dua hari yakni, pada 19-20 Desember 2020, ASS at Home juga akan menampilkan sejumlah musisi hip-hop dari berbagai belahan Asia seperti Korea Selatan, Jepang, dan tentunya Indonesia

Beberapa nama yang akan memeriahkan acara tersebut, yakni Bobby, Jay Park, Hoody, Punchnello, Mino, pH-1, HAON, Aklo & Jay’ed, serta Tuan Tigabelas, dan Ramengvrl.

Indra Domdom, Fajar Ibel, dan Muztang juga dikabarkan akan memandu acara ASS at Home Desember mendatang.

Baca Juga: Terbang ke AS, Menko Luhut Bahas Kerja Sama hingga Geopolitik Global

Dalam press conference ASS Home, tahun ini festival hip-hop terbesar itu hadir kembali dalam format yang berbeda yakni online virtual concert.

“Ini bentuk adaptasi kita karena pandemi pergerakan kita terbatas di industri. Ini bentuk adaptasi ASS menjadi online virtual concert,” kata Fajar Faisal, Creative Director ASS at Home yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara.

ASS at Home akan tayang melalui platform VISINETSHOW. Stellar Events mencoba menangkap esensi dari sebuah konsep konser virtual menjadi sebuah kemasan artistik.

Baca Juga: Jurnalis Ikut Berjasa di Tengah Pandemi Covid-19, Kominfo Beri Apresiasi atas Kinerjanya

Maka dari itu, tata panggung ASS at Home akan menampilkan sebuah metafora dari desain box/cubicle sebagai benang merah.

Bentuk box tersebut merupakan representasi dari isolasi dan menjaga jarak yang  dilakukan lebih dari enam bulan lamanya oleh masyarakat.

Acara ini juga menginisiasi gerakan untuk membantu para pelajar dengan melakukan bantuan digitalisasi kepada 20 sekolah di Indonesia melalui program donasi dengan konsep reward crowdfunding yang mengajak para penonton untuk berdonasi melalui Platform ETHIS.

Baca Juga: Dinilai Bertentangan dengan Kebebasan Beragama, Pengadian Swedia Cabut Larangan Menggunakan Jilbab

Dengan pembelian tiket 2 day pass seharga Rp375.000 melalui Platform ETHIS, para penonton sudah dapat memberikan donasinya.

ASS at Home akan hadir selama dua hari, dengan durasi setiap penampilan selama 180 menit.

Tiket sudah dapat dipesan sejak tanggal 10 November 2020 dengan harga Rp350.000.00 untuk tiket early bird, Rp200.000 untuk satu hari, dan RP375.000 untuk tiket 2 day pass.***

 

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler