Setelah Bertahun-tahun Ditunggu oleh Penggemar, Klip dari Fast X Ungkap Keadilan untuk Han

6 Mei 2023, 19:17 WIB
Klip dalam film Fast X akhirnya mengungkapkan keadilan bagi Han. /Instagram/@thefastsaga



PR TASIKMALAYA - Penggemar franchise film Fast and Furious akhirnya menerima keadilan untuk karakter favorit mereka, Han.

Hal tersebut terlihat dalam sebuah klip terbaru dari cuplikan untuk film Fast X. Klip ini diambil langsung setelah adegan pasca-kredit dari film Fast and Furious 9 atau F9.

Di mana dalam klip dari Fast and Furious 9 itu menunjukkan Han dan Deckard Shaw saling bertemu, yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari CBR.

Namun, pertemuan mereka tidak berlangsung dengan mulus, sebagaimana Deckard Shaw mengira Han membawa senjata, membuat keduanya terlibat dalam pertarungan sengit.

Baca Juga: Catat! Berikut Jenis Makanan yang Baik bagi Tubuh untuk Anda yang Menjalani Diet Rendah Gula

Klip lain menunjukkan Han dan Deckard Shaw bekerja sama untuk mengalahkan beberapa preman.

Karakter Han, yang diperankan oleh Sung Kang, memulai debutnya di The Fast and the Furious: Tokyo Drift pada tahun 2006.

Meski diperankan sebagai karakter yang sekarat dalam ledakan setelah tabrakan, namun karakter ini sangat disukai oleh penggemar sehingga sutradara Justin Lin membawa kembali karakter Han dalam serial berikutnya.

Namun, pada adegan pasca-credits film Fast and Furious 6, diungkapkan bahwa Deckard Shaw lah yang menyebabkan kematian Han.

Baca Juga: Masa Nggak Bisa? Penculik Anak di Tes Ini Punya Perbedaan pada Beberapa Detail

Kematian Han membuat marah banyak penggemar yang kemudian membuat kampanye #JusticeForHan.

Enam tahun kemudian, film Fast X akhirnya memberikan keadilan untuk karakter Han.

Selain Han, Fast X juga mungkin akan melibatkan karakter dari Fast Five yang dirilis pada tahun 2011.

Dalam Fast X, karakter Dante Reyes, putra dari penjahat dalam film Fast Five Hernan Reyes, memulai misinya untuk membalas dendam ayahnya yang meninggal di tangan Dominic Toretto dan keluarganya.

Baca Juga: Pasti Nagih! Resep Cumi Asin Cabai Hijau Dijamin Gak Alot

Diketahui untuk film Fast X kali ini para pemain yang kembali, termasuk Vin Diesel, Jason Statham, Michelle Rodriguez, Jordana Brewster, John Cena, Tyrese Gibson, Chris "Ludacris" Bridges dan Nathalie Emmanuel.

Sutradara Fast X, Louis Leterrier, mengatakan bahwa ia ingin momen ini menjadi istimewa dan memberikan keadilan yang diinginkan penggemar untuk karakter Han.

Pertemuan antara Han dan Shaw di film Fast X juga menjadi pembayaran untuk kampanye #JusticeForHan yang diadakan oleh penggemar setelah rilis The Fate of the Furious pada tahun 2017 lalu.

Baca Juga: Resep Ramen versi Chef Devina Hermawan, Penyuka Masakan Jepang Wajib Merapat!

Diketahui bahwa film Fast X akan dirilis di bioskop pada 19 Mei 2023 secara universal.

Para penggemar dapat menyaksikan pertemuan antara Han dan Deckard Shaw serta aksi seru dari karakter-karakter Fast and Furious favorit mereka.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: CBR

Tags

Terkini

Terpopuler