Attack on Titan: Inilah Kisah Menyedihkan Ymir dari Mulai Jadi Budak, Hingga Diburu Seperti Binatang

5 Februari 2022, 16:30 WIB
Begini kisah menyedihkan yang dialami oleh Ymir, ketika dirinya masih hidup dalam serial Anime Attack on Titan. /iq.com

PR TASIKMALAYA – Serial Anime Attack on Titan akhirnya telah menampilkan sosok penting yaitu Ymir.

Ymir sendiri dalam serial Anime Attack on Titan, diketahui sebagai Founding Titan, atau orang yang pertama kali yang berubah menjadi titan.

Hanya saja kehidupan Ymir di masa lalu sangatlah menyedihkan, apalagi dirinya merupakan seorang budak, bahkan pernah diburu seperti binatang.

Sepertinya Serial Anime Attack on Titan, akan menampilkan bagaimana masa lalu Ymir yang sangat menyedihkan di masa lalunya.

Baca Juga: Perusahaan NFT Dikecam karena Jual Musik Tanpa Izin, BTS dan BLACKPINK jadi Korban

Cerita tentang masa lalu Ymir sendiri jika mengacu pada manganya, akan diperlihatkan pada chapter 122.

Ymir waktu itu dijadikan budak, setelah tempat kelahirannya dirampas oleh Bangsa Eldia.

Hingga kisah pun dimulai, ketika King Fritz mengumpulkan semua budak-budaknya, dan bertanya tentang seseorang yang melepaskan babinya.

King Fritz pun mengancam, jika tidak ada seorang pun yang mengaku maka semua budaknya akan dicongkel matanya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Satu Batu Permata, Lihatlah Seperti Apa Dirimu Sebenarnya

Semua budak lain pun menunjukkan Ymir, dan dirinya pun tidak bisa berbuat apapun untuk melindungi dirinya.

Akhirnya pun King Fritz memberikannya hukuman, dirinya kemudian mencongkel kedua mata Ymir.

Setelah itu Ymir dibebaskan dengan berbagai macam luka yang telah telah diterimanya, salah satunya adalah tembakan panah pada kakinya dan punggungnya.

Di sisi lain anak buah King Fritz bermaksud, mengejar buruan yang baru dibebaskan tersebut.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Orang atau Simbol Hati? Ketahui Apakah Kamu Orang yang Sensitif atau Tidak

Ymir yang tidak bisa melihat apapun, hanya bisa meneteskan air matanya, tanpa tahu arah yang ditujunya.

Hingga akhirnya Ymir tiba di sebuah pohon besar, yang di tengahnya terdapat sebuah lubang besar.

Ymir yang masuk kesana pun tidak sadar, dirinya sudah memasuki tempat tersebut, dan terjatuh ke dalamnya.

Di dalam tempat itu Founding Titan tersebut tenggelam, dan tiba-tiba dihampiri oleh suatu makhluk misterius.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Bulu, Burung, Hutan, atau Awan? Ilusi Optik ini Ungkap Karakter dan Potensi Tersembunyi

Mahluk misterius tersebut pun menghubungkan bagian tubuhnya dengan Ymir.

Lalu tiba-tiba munculah asap besar, yang ternyata itu merupakan Titan perwujudan dari Ymir.

Seluruh bagian tubuhnya yang telah hancur pun kembali seperti semula, seperti para pengguna kekuatan titan lainnya.

Ymir yang memiliki kekuatan tersebut, masih dijadikan sebagai budak oleh King Fritz, dirinya bahkan telah mengerjakan pekerjaannya dengan baik menggunakan kekuatan titannya.

Baca Juga: Ditanya Pacaran Settingan dengan Fuji, Thoriq Halilintar: Kita Ada ‘Kontrak’ 6 Bulan

Sebagai hadiah dari King Fritz, Ymir akan dihadiahkan untuk mengandung anak-anaknya.

Dirinya saat ini memiliki tiga anak dari King Fritz, hingga pada suatu momen tiba-tiba ada pejuang Bangsa Marley melempar sebuah tombak ke arah raja,

Untungnya Ymir melindungi raja tersebut, meskipun dirinya harus tertusuk dengan serangan serangan tersebut.

Akan tetapi King Fritz sadar bahwa Ymir bisa bangkit lagi, setelah mendapatkan serangan tersebut.

Baca Juga: Attack on Titan: Kekuatan Attack Titan yang Dimiliki Eren Yeager Akhirnya Terungkap, Apakah Itu?

Hingga akhirnya King Fritz melakukan ide gilanya, agar kekuatan Ymir terus bisa diwariskan.

Ia meminta putri-putrinya untuk memakan tubuh Ymir, yang sudah dirinya cincang.

Dan mengerikannya lagi, yang memakan daging dari Ymir tersebut adalah putri-putrinya yang bernama Shina, Rose, dan Maria.

Ymir pun dalam ‘Path’ seperti mengingat pesan dari King Fritz pada putrinya, untuk terus melahirkan lebih banyak keturunannya.

Baca Juga: Attack on Titan: Mengapa Eren Menertawakan Kematian Temannya?

Bahkan menurutnya darah Ymir tidak boleh, sampai lenyap di muka bumi ini, King Fritz juga berpesan kepada putrinya jika mereka mati, mereka minta agar putri-putrinya memakan tulang belakangnya.

Dan lakukan hal tersebut terus menerus hingga ke anak cucunya, sebab menurutnya Eldia harus memimpin dunia dengan titannya.

Akan tetapi semua ingatan tersebut, dihentikan oleh Eren, sebab dirinya bermaksud untuk menghancurkan dunia ini.

Karena itulah Eren bermaksud meminjam kekuatan Ymir, untuk mewujudkan impiannya, dan melepaskan penderitaan Founding Titan juga dari ‘Path’.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Tags

Terkini

Terpopuler