Film Shang-Chi and the Legends of the Ten Rings Mengubah Karakter Wong Sebelum Doctor Strange 2

14 November 2021, 20:15 WIB
Wong menunjukan banyak sifat kepemimpinannya setelah penampilan cemerlangnya dalam Shang-Chi and the Legends of the Ten Rings. /Instagram @Simuliu/

PR TASIKMALAYA – Shang-Chi and the Legends of the Ten Rings menandai penampilan keempat Wong di MCU.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Screen Rant, sebelum muncul dalam film Shang-Chi and the Legends of the Ten Rings, karakter Wong terakhir muncul di MCU dalam Avengers: End Game.

Setelah akting cemerlangnya di Shang-Chi and the Legends of the Ten Rings, muncul banyak pertanyaan mengenai masa depan Wong di MCU.

Baca Juga: Prakiraan Hujan di Wilayah Jabodetabek, Periode 15-20 November 2021

Karakter Wong dimainkan oleh aktor bernama Benedict Wong, nama yang sama dengan karakter tersebut hanyalah kebetulan yang membahagiakan.

Wong dikenal penggemar dengan leluconnya yang tidak masuk akal dan keahliannya dalam seni mistik.

Dalam film Doctor Strange, jauh sebelum Stephen Strange pergi ke Kamar-Taj, Wong sudah memiliki kemampuan sebagai seorang penyihir dan ahli dalam seni mistik.

Baca Juga: Pimpin HUT Brimob ke-76, Kapolri: Jadilah Garda Terdepan dan Sosok yang Dicintai Masyarakat

Walaupun yang pada akhirnya menyandang gelar Master of the Mystic Arts adalah Stephen Strange, namun Wong tau lebih banyak seni mistik dari pada Strange dan dia jauh lebih berhati-hati tentang bagaimana dan kapan sihir itu digunakan.

Wong bisa mengambil lebih banyak peran kepemimpinan di Fase 4 MCU, bahkan Wong sudah terlihat memimpin pasukan penyihir dalam perang akhir Avengers: End Game.

Selain itu Wong juga bekerja dengan para Avengers, berbicara dengan Captain Marvel dan Bruce Banner pada konferensi hologram di adegan mid-credit film Shang-Chi.

Baca Juga: Studi Ungkap Waktu Tidur Terbaik untuk Jaga Kesehatan Jantung

Demikian pula dengan tampilan barunya dalam trailer Spiderman: No Way Home, dia tampak menjadi penyihir yang sibuk.

Kepemimpinan Wong terlihat dari bagaimana dia mengajak Shang-Chi dan juga Katy ke Kamar-Taj untuk memeriksa Ten Rings dan juga menyambut Shang-Chi ke Avengers.

Bekerja di Kamar-Taj, markas dari The Ancient One, dan wilayah para penyihir, bisa menjadi indicator bahwa Wong dipilih sebagai penggantinya, meskipun sebenarnya itu adalah takdir Strange.

Baca Juga: Jang Ki Yong Ungkap Kesan Pertamanya Saat Bertemu Song Hye Kyo di Lokasi Syuting Now We Are Breaking Up

Dalam trailer Spiderman: No Way Home, Wong menampilkan kembali kepemimpinannya dengan berbicara kepada Doctor Strange dengan otoritas.

Wong mengatakan kepada Strange untuk tidak mencoba mantra yang dapat merusak realitas MCU terlihat sekali bahwa Wong lebih peduli dengan melestarikan realitas dan paham akan bahaya mantra lebih dari Strange.

Dari semua sifat kepemimpinan yang ditunjukan Wong, dia dapat bersiap untuk peran yang mungkin akan jauh lebih penting di Fase 4 MCU.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Screen Rant

Tags

Terkini

Terpopuler