Tayang Malam Ini di Trans TV, Sinopsis Film Indiana Jones and The Kingdom of The Crystal Skull

2 Maret 2021, 16:00 WIB
Sinopsis film aksi-petualangan Indiana Jones and The Kingdom of The Crystal Skull tayang malam ini, 2 Maret, pukul 19.00 WIB di Trans TV.* //Instagram @darrenmoviereviews

PR TASIKMALAYA - Film Indiana Jones and The Kingdom of The Crystal Skull adalah film keempat dari waralaba film Indiana Jones sejak perilisan film pertamanya tahun 1981.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari IMDb, film Indiana Jones keempat ini dirilis tahun 2008 dan merupakan karya sutradara peraih 34 piala Oscar, Steven Spielberg.

Berlatar tahun 1957, film ini berawal ketika Kolonel-Dokter Irina Spalko bersama konvoi agen Soviet menangkap arkeolog Indiana Jones.

Baca Juga: Dorong Revisi UU ITE Jadi Inisiatif Pemerintah, Fraksi PAN Saleh Partaonan Daulay: Prosesnya Bisa Lebih Cepat

Mereka memaksa Indiana untuk menunjukan lokasi Hangar 51, di mana terdapat sebuah peti yang menyimpan sisa-sisa makluk luar angkasa.

Benda tersebut jatuh di Roswell, New Mexico, sepuluh tahun sebelumnya.

Dengan menggunakan bubuk mesiu dan tembakan, Indy berhasil menemukan peti yang memiliki sifat magnetis.

Baca Juga: Enggan Divaksin Covid-19, Wali Kota Bogor Bima Arya Serahkan Jatah Vaksin kepada Relawan Lalu Lintas

Ia pun berusaha melarikan diri dengan kereta luncur roket yang membawanya ke padang pasir, di mana ia menemukan sebuah kota uji coba nuklir dan selamat dari ledakannya.

Indiana berhasil menyelamatkan diri dan kembali ke Marshall College, di mana dia bekerja sebagai profesor.

Di sebuah stasiun kereta, Indiana dihentikan oleh seorang mekanik bernama Mutt Williams.

Baca Juga: Pengamat Politik Danis Wahidin: Kita Sudah Banyak Lakukan Transaksi Elektronik, Jadi UU ITE Sangat Diperlukan

Ia memberitahu Indy bahwa rekan lamanya, Harold Oxley, menghilang usai menemukan tengkorak kristal di dekat perbatasan Nazca di Peru.

Mutt kemudian memberikan sebuah surat dari yang berisi kode dari Oxley untuk Indy, namun tiba-tiba mereka dikejar oleh seorang agen dari Soviet.

Indiana menyadari bahwa Soviet telah membuntuti Mutt untuk membuatnya memecahkan kode dalam surat Oxley.

Baca Juga: Singgung Soal Pencitraan Partai Demokrat, Marzuki Alie: Pertempuran Darat adalah Kontestasi Sebenarnya

Di Peru, Indiana dan Mutt menemukan informasi bahwa Oxley dikurung di rumah sakit jiwa sebelum ia diculik oleh Soviet.

Di bekas sel Oxley, Indiana mendapati petunjuk ke kuburan Francisco de Orellana dan menemukan tengkorak kristal yang disembunyikan oleh Oxley.

Francisco de Orellana adalah seorang penakluk yang hilang pada tahun 1500-an saat mencari Akator, sebuah kota emas yang hilang.

Baca Juga: Diberi Tantangan oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah, Begini Jawaban Wali Kota Pasuruan Gus Ipul

Indy dan Mutt kembali ditangkap Soviet, dimana mereka dibawa ke tempat Soviet menahan Oxley serta ibu Mutt yang merupakan mantan kekasih Indy, Marion Ravenwood.

Film aksi petualangan ini tidak hanya diwarnai dengan pengejaran dan pertarungan sepanjang filmnya, namun juga dengan sedikit bumbu drama romantis.

Saksikan film seru yang dibintangi sejumlah aktor dan aktris besar Hollywood seperti Harrison Ford, Shia LaBeouf, dan Cate Blanchett, malam ini, 2 Maret 2021, pukul 19.00 WIB di Trans TV.***

 

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: IMDb

Tags

Terkini

Terpopuler