Widi Mulia Sambut Kepulangan Dwi Sasono, Bawa Tiga Teman Baru dari Tempat Rehabilitasi

27 November 2020, 16:07 WIB
Dwi Sasono bersama keluarga. //Instagram //@widimulia

PR TASIKMALAYA – Aktor Dwi Sasono dikabarkan telah pulih dari ketergantungan terhadap obat-obatan dan dinyatakan bebas oleh Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta, pada Jumat, 27 November 2020.

Kepulangan Dwi disambut sang istri, Widi Mulia, yang memposting sejumlah foto di story akun Instagram pribadinya bersama Dwi beserta ketiga anak mereka.

Foto tersebut memperlihatkan kebahagiaan keluarga menyambut kedatangan Dwi setelah melalui masa rehabilitasi narkoba selama lebih kurang enam bulan.

Baca Juga: Minta Prabowo Jangan Diam, Arief Poyuono: Lebih Baik Mundur sebagai Menhan

Dwi tidak datang seorang diri, melainkan bersama beberapa teman yang kemudian dikenalkannya kepada keluarga.

Ketiga teman baru Dwi ialah tanaman-tanaman yang dirawatnya selama rehabilitasi.

Suami dari salah satu anggota grup vokal AB Three itu bercerita bahwa ia menjadikan kegiatan bercocok tanam dan berolahraga sebagai rutinitasnya saat itu.

"Saya akan perkenalkan teman baru saya ini ada tiga tanaman yang saya tanam di sini. Ini yang saya bawa pulang ini tanaman alpukat, namanya Sunya, Ruri dan Sunyi dalam keheningan," ujarnya di RSKO Cibubur.

Baca Juga: Soal Pencopotan Baliho, Ferdinand: Jika Menyangkut Ideologi, Wajib Hukumnya TNI Turun Tangan

Dwi berkata ketiga tanaman tersebut merupakan hadiah dari seorang pasien yang menjadi sahabatnya saat di rumah sakit.

"Karena kegiatan kita ya olahraga, bercocok tanam. Ya intinya saya ingin jaga terus," ungkapnya.

Dwi memilih aktivitas bercocok tanam sebab di area RSKO kebanyakan pasien mengonsumsi buah.

"Ya saya pikir tanamannya alpukat masa tanaman ganja lagi yang saya tanem?. Di sini kan kita banyak makan buah, alpukat, jeruk, anggur. Tapi kalo anggur cuacanya nggak cocok. Soalnya nggak dingin," katanya.

Baca Juga: Sedang Diet? Berikut ini Cara Hentikan Kebiasaan Ngemil Sambil Nonton TV

Aktor dalam opera sabun Tetangga Masa Gitu itu pun memanfaatkan waktunya dengan bersosialisasi bersama pasien-pasien lain di RSKO.

"Dari semalam sih nggak tegang, malah saya tidur nyenyak. Tapi datang teman baru, ngoroknya kenceng banget, jadi tidurnya kurang. Tapi udah olahraga pagi, jadinya segar lagi," akunya.

Dwi merasa telah banyak mendapatkan pelajaran hidup dari insiden penyalahgunaan narkoba.

"Banyak ya, ini pelajaran kehidupan yang tidak mungkin saya dapatkan di luar. Intinya saya sudah sehat dan saya sudah siap untuk melanjutkan hidup dan bertemu anak-anak saya," terang Dwi.

Baca Juga: Ungkap Alasan TNI Copot Baliho HRS, Ferdinand: Saya Nilai Ada Benturan Ideologi

Sebelumnya, pada tanggal 26 Mei 2020, Dwi Sasono diamankan oleh Satnarkoba Polres Metro Jakarta Selatan di rumahnya di kawasan Pondok Labu Jakarta Selatan dengan bukti kepemilikan 15,6 gram ganja.

Dwi dikenai pasal 114 ayat 1 subsider Pasal 111 UU Narkotika Nomor 35 Tahun 2009 dengan ancaman hukuman penjara sekurang-kurangnya selama lima tahun.

Seusai melalui persidangan, Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan memvonis enam bulan pidana terhadap Dwi dengan keputusan menjalani rehabilitasi medis dan sosial sebagai bentuk penahanan sebab terbukti menjalankan tindak pidana narkotika golongan satu.

Baca Juga: Tanggapi Soal Hasil Survei Elektabilitas Capres 2024, Refly Harun Singgung Soal Skenario Megawati

Hakim menginstruksikan penahanan Dwi berupa rehabilitas medis dan sosial di RSKO, Cibubur, Jakarta.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler