BI dan OJK Siap Bantu Pemulihan Ekonomi Jawa Barat

- 18 Oktober 2020, 12:36 WIB
Foto Bersama Ketua KPwBI Jabar Herawanto, Ketua Komite PED Jabar Ipong Witono, Ketua OJK Jabar Triana, Jumat, 16 Oktober 2020.*
Foto Bersama Ketua KPwBI Jabar Herawanto, Ketua Komite PED Jabar Ipong Witono, Ketua OJK Jabar Triana, Jumat, 16 Oktober 2020.* //Pemerintah Provinsi Jawa Barat

PR TASIKMALAYA – Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Provinsi Jawa Barat bertemu dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Jawa Barat.

Keduanya berkomitmen untuk membantu pemulihan ekonomi di Jawa Barat, yang dihadiri oleh Ketua Komite Pemulihan Ekonomi Daerah (PED) Jawa Barat, Ipong Witono.

Kepala KPwBI Jabar Herawanto mengatakan, pihaknya akan memberikan analisa ekonomi secara berkala kepada Komite PED Jabar dan Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jabar.

Baca Juga: Perubahan Konsumen saat New Normal, Pelaku Industri Seni dan Teater Dituntut Lebih Kreatif

Analisa tersebut menjadi dasar dan pertimbangan dalam pengambilan kebijakan.

"BI akan memantau dan memberikan analisa kebijakan moneter yang diambil dalam setiap langkah pemulihan ekonomi di Jabar.

“Ini sangat penting karena kami berharap dunia usaha bisa kembali bangkit dengan cepat sehingga perekonomian masyarakat akan terangkat," kata Herawanto sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, Minggu, 18 Oktober 2020 dari laman Pemprov Jabar.

Baca Juga: Valentino Rossi Sebut Virus Corona Pintar, Berani Serang Ronaldo hingga Ibrahimovic

Ketua Divisi Kebijakan Ekonomi dan Jasa Keuangan PED Jabar itu menyatakan, perlu sosialisasi yang komprehensif tentang program-program pemulihan ekonomi kepada pelaku usaha.

Sebab, banyak pelaku usaha yang belum paham soal program pemulihan ekonomi.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Pemerintah Provinsi Jawa Barat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x