Jangan Sampai Ketinggalan! Simak Syarat Penerima KUR Mandiri sebelum Ajukan Pinjaman

- 14 Juni 2023, 08:27 WIB
Ilustrasi Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri.
Ilustrasi Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri. /Pixabay/IqbalStock
 
 

PR TASIKMALAYA - Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri merupakan pembiayaan modal kerja kepada seseorang dengan skala UMKM yang produktif dan layak namun belum memiliki agunan tambahan atau belum cukup.

KUR Mandiri ini disediakan dengan tujuan untuk meningkatkan dan memperluas akses pembiayaan kepada usaha produktif.

Pinjaman ini juga bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja, serta meningkatkan kapasitas daya saing usaha mikro, kecil, dan menengah.

Baca Juga: Ini Hal yang Harus Dilakukan Agar Berhasil Dapat Pinjaman KUR Mikro BRI!

Namun sebelum mengajukan pinjaman tersebut, calon debitur harus memenuhi syarat penerima yang telah ditentukan, apa saja syarat dan ketentuan untuk mengajukan pinjaman?

Berikut adalah syarat penerima KUR Mandiri bagi UMKM sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Bank Mandiri.

1. Usaha mikro, kecil, dan menengah.

2. Usaha mikro, kecil, dan menengah dari anggota keluarga dari karyawan / karyawati yang bepenghasilan tetap atau bekerja sebagai pekerja migran Indonesia.

Baca Juga: Usai Pelatihan, Alumni Prakerja Bisa Ikut Program Khusus KUR Mandiri untuk Jalankan Usaha

3. Usaha mikro, kecil, dan menengah dari pekerja migran Indonesia yang pernah bekerja di luar negeri.

4. Usaha mikro, kecil, dan menengah di wilayah perbatasan dengan negara lain.

5. Usaha mikro, kecil, dan menengah pensiunan Pegawai Negeri Sipil, Tentara Nasional Republik Indonesia dan Kepolisian Republik Indonesia dan atau pegawai pada masa persiapan pensiun.

6. Kelompok usaha mikro, kecil, dan menengah yang meliputi: 

Baca Juga: Kenali KUR Mandiri, Dapatkan Modal untuk Kembangkan UMKM Anda!

a. Kelompok Usaha Bersama (KUBE).

b. Gabungan Kelompok Tani dan Nelayan (Gapoktan). 

c. Kelompok usaha lainnya. 

7. Usaha mikro, kecil, dan menengah dari pekerja yang terkena pemutusan hubungan kerja. 

Baca Juga: Kembangkan Usaha Kuliner saat Ramadhan dengan KUR Mandiri, Ini Persyaratannya

8. Calon pekerja migran Indonesia yang akan bekerja di luar negeri, dan / atau 

9. Calon peserta magang di luar negeri.

10. Usaha mikro, kecil, dan menengah dari ibu rumah tangga.

Jika sudah memenuhi syarat dan ketentuan penerima tersebut, jangan ragu lagi untuk mengajukan pinjama KUR Mandiri, agar UMKM anda dapat berkembang dan menjadi lebih baik.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Bank Mandiri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah