Hoaks atau Fakta: Benarkah Indra Kenz Dibebaskan dan Asetnya Dikembalikan?

- 19 Juni 2022, 16:43 WIB
HOAKS - Beredar sebuah video di TikTok yang menyebut jika Indra Kenz tekag dibebaskan dan seluruh asetnya dikembalikan.*
HOAKS - Beredar sebuah video di TikTok yang menyebut jika Indra Kenz tekag dibebaskan dan seluruh asetnya dikembalikan.* /Instagram @indrakenz

PR TASIKMALAYA - Beredar sebuah video di TikTok yang menyebut jika Indra Kenz telah dibebaskan.

Dalam video itu juga disebut jika seluruh aset milik Indra Kenz telah dikembalikan.

Akun TikTok @riga610 itu mengunggah video yang diduga Indra Kenz di depan sebuah rumah mewah berwarna putih.

“Viral.!! Indra Kenz telah dipulangkan. semua asetnya dikembalikan. dan sempat memosting video ini melalui ig 2hari yg lalu”. - tulis video tersebut.

Baca Juga: Tes Fokus: Pintar Bahasa Inggris? Buktikan Anda Peka dengan Menemukan Kata-kata Tersembunyi di Gambar

HOAKS - Sebuah video menyebut jika Indra Kenz telah dibebaskan dan asetnya dikembalikan.*
HOAKS - Sebuah video menyebut jika Indra Kenz telah dibebaskan dan asetnya dikembalikan.* Foto/Kemenkominfo

Baca Juga: Jadwal Piala Presiden 2022 Pekan Ketiga, Ada Bali United vs Persebaya Surabaya

Lantas, benarkah Indra Kenz telah dibebaskan dan seluruh asetnya dikembalikan?

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Turn Back Hoax, kabar jika Indra Kenz telah dibebaskan dan seluruh asetnya dikembalikan adalah hoaks.

Faktanya, tersangka kasus penipuan investasi binary option Binomo tersebut tidak dibebaskan dan asetnya tidak dikembalikan.

Hal itu ditegaskan oleh Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Divisi Humas Polri Kombes Pol. Gatot Repli Handoko.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Lihat Rubah atau Kelinci? Ketahui Karakter Anda, Salah Satunya Introvert

Ia menyebut jika Indra Kenz saat ini masih menjalani penahanan Rumah Tahanan (Rutan) Bareskrim Polri sejak 24 Februari 2022.

Sementara itu, melalui kuasa hukumnya, Indra Kenz juga menegaskan jika kabar ia bebaskan dan asettnya dikembalikan adalah hoaks.

Maka dari itu, dapat dipastikan jika kabar Indra Kenz telah dibebaskan dan seluruh asetnya dikembalikan adalah hoaks.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Turn Back Hoax MAFINDO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x