Resep Bolu Susu Bebas Gluten Enak dan Sehat, Cocok Jadi Camilan Kumpul Keluarga

10 November 2021, 12:35 WIB
Berikut ini tersedia resep bolu susu bebas gluten, cocok untuk camilan bersama keluarga di rumah. /Tangkap layar YouTube Peggy Louisa

PR TASIKMALAYA - Bolu susu bebas gluten merupakan salah satu hidangan kue yang tidak hanya rasanya yang enak, tetapi juga sehat.

Bolu susu bebas gluten sangat cocok bagi penderita alergi gluten maupun penderita penyakit lain yang tidak dibolehkan mengonsumsi makanan yang mengandung gluten.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari video yang diunggah kanal YouTube Peggy Louisa pada 10 November 2021, berikut resep bolu susu bebas gluten.

Baca Juga: Atta Halilintar Resmi Mencabut Laporan Pencemaran Nama Baik dan Sepakat Berdamai dengan Savas Fresh

Simak bahan dan cara membuat bolu susu bebas gluten di bawah ini.

Resep Bolu Susu Bebas Gluten:

Bahan:

4 butir telur

80 gram gula pasir

1 sdt SP

Vanili secukupnya

80 gram margarin cair

Baca Juga: Ayah Vanessa Angel Tegaskan Gala Sky Akan Diasuh oleh Pihak Keluarga

25 gram susu bubuk

10 gram maizena

80 gram tepung beras

Cara membuat:

1. Pecahkan dan masukkan telur ke dalam wadah kaca.

2. Tambahkan gula pasir, SP, dan vanili.

3. Kocok dengan menggunakan mikser selama 10 menit hingga mengembang.

Baca Juga: Atta Halilintar Resmi Mencabut Laporan Pencemaran Nama Baik dan Sepakat Berdamai dengan Savas Fresh

4. Setelah itu, masukkan tepung terigu, tepung maizena, dan susu bubuk ke dalam adonan.

5. Tuangkan margarin cair sedikit demi sedikit.

6. Aduk dengan menggunakan spatula hingga tercampur merata dan sisihkan.

7. Olesi loyang dengan mentega.

Baca Juga: Jerman vs Liechtenstein di Kualifikasi Piala Dunia 12 November 2021 : Prediksi, H2H dan Line Up

8. Kemudian, taburi dengan tepung beras.

9. Lalu, tuangkan adonan ke dalam loyang.

10. Hentakan loyang selama beberapa kali agar udara yang terperangkap dapat keluar dari loyang.

Baca Juga: Tangan Dingin Saat Roasting Anies Baswedan, Kiky Saputri Singgung Soal Program Gubernur

11. Masukkan adonan ke dalam oven.

12. Panggang adonan dengan suhu 180-200 derajat Celcius dengan api sedang selama 40 menit hingga matang.

13. Setelah matang, keluarkan kue dari oven.

14. Lalu, pindahkan kue ke dalam piring.

Baca Juga: 10 Ucapan Selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan 10 November 2021, Cocok Dibagikan ke Kerabat

15. Sajikan bolu susu bebas gluten selagi hangat.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: YouTube Peggy Louisa

Tags

Terkini

Terpopuler