Meskipun Tertinggal, Facebook Tetap Akan Uji Coba Berbagi Stories ke Instagram

- 11 Maret 2020, 07:28 WIB
TAMPILAN fitur stories Facebook.*
TAMPILAN fitur stories Facebook.* //Ubergizmo

PIKIRAN RAKYAT - Media spsial Facebook dan Instagram memiliki fitur stories, namun hanya Instagram yang hingga kini dapat memposting lintas platform.

Dengan kata lain, jika memposting stories di Instagram, pengguna dapat membagikannya ke Facebook, namun layanan stories Facebook belum bisa demikian.

Ini berarti, ketika pengguna memposting stories atau cerita ke Facebook, pengguna tidak dapat membagikannya ke Instagram.

Baca Juga: Bantuan Pemprov Tidak Turun, Pembangunan GCC Dadaha Kota Tasikmalaya Batal Tuntas Tahun Ini

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari situs Ubergizmo, peneliti Jane Machun Wong mengungkap bahwa facebook sedang menguji fitur berbagi cerita lintas platform.

Hal ini membuat pengguna Facebook memiliki opsi untuk berbagi kisah mereka ke Instagram secara bersamaan.

Namun, tahap pengujian ini diprediksi akan berlangsung cukup lama dan panjang, meskipun Facebook sudah ketinggalan dibanding platform media sosial lainnya yang telah lebih dulu menyediakan opsi itu.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Tasikmalaya Rabu 11 Maret 2020: Sariwangi dan Tawang akan Diguyur Hujan Sedang Sepanjang Siang dan Hujan Ringan di Malam Hari

Hal ini tidak akan menjadi masalah, pasalnya Facebook mengungkap lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali.

Perlu dicatat, bahwa WhatsApp yang sebenarnya dimilki oleh Facebook memiliki fitur stories yang serupa, tetapi telah ditinggalkan dari fungsi berbagi lintas platform.

Mungkin dengan Facebook memulai uji coba berbagi stories lintas platform, WhatsApp dapat mendapatkan fungsionalitas yang sama juga. Seharusnya memudahkan manajer media sosial untuk berbagi satu posting di berbagai platform sekaligus.

Baca Juga: Sempat Berkurang, Positif COVID-19 di Indonesia Melesat Naik Menjadi 27 Orang

Facebook mengatakan, pihaknya terus mengeksplorasi opsi untuk menyederhanakan dan meningkatkan cara kerja Stories di seluruh aplikasinya termasuk Instagram dan WhatsApp.

Baru-baru ini, Facebook juga dilaporkan berencana untuk mengintegrasikan tiga layanan chatting miliknya yaitu Messenger, Instagram, dan WhatsApp.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Ubergizmo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x