Puncak Hujan Meteor Leonis Minorid Desember Akan Terjadi pada 20-21 Desember 2021, Simak Informasinya

- 19 Desember 2021, 22:00 WIB
Ilustrasi. Ini dia informasi periode puncak hujan meteor Leonis Minorid Desember yang akan terjadi pada 20-21 Desember 2021, menurut LAPAN.
Ilustrasi. Ini dia informasi periode puncak hujan meteor Leonis Minorid Desember yang akan terjadi pada 20-21 Desember 2021, menurut LAPAN. /Pexels/ Raman deep

PR TASIKMALAYA - Terjadi beragam Fenomena astronomi selama bulan Desember 2021, termasuk hujan meteor.

Salah satu Fenomena astronomi, puncak hujan meteor Leonis Minorid akan terjadi.

Puncak hujan meteor Leonis Minorid Desember akan terjadi pada 20 hingga 21 Desember 2021, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Edukasi Sains Antariksa LAPAN (Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional).

Sebagai informasi, hujan metor Leonis Minorid Desember merupakan hujan meteor dengan titik radiannya berada dekat konstelasi Leo Minor.

Baca Juga: Kapolri Mutasi Firli Bahuri, Masih Jabat Ketua KPK hingga Tahun 2023

Hujan meteor tersebut diketahui berasal dari sisa debu komet hiperbolik Zanotti.

Hujan meteor Leonis Minorid Desember dapat disaksikan sejak 50 menit setelah terbenam Matahari waktu setempat.

Hingga pada keesokan harinya, saat 25 menit sebelum terbenam Matahari, dari arah Timur Laut hingga Utara.

Baca Juga: Sinopsis Film Edge of Tomorrow, Tom Cruise Harus “Mati” Ratusan Kali demi Misi Ini

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Edukasi Sains Antariksa LAPAN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x