Agar Pemain Minim Cedera, PSIS Semarang Rekrut Staf Pelatih Fisik

- 1 Juli 2024, 20:12 WIB
Bos PSIS Semarang, Yoyok Sukawi
Bos PSIS Semarang, Yoyok Sukawi /instagram @yoyok_sukawi/

PR TASIKMALAYA - Jelang kick-off perdana Liga 1 Indonesia pada Agustus 2024, PSIS Semarang dikabarkan merekrut staf pelatih fisik asal Spanyol yakni Alberto Garcia.

Adapun alasan PSIS Semarang merekrut Garcia sebagai pelatih fisik karena dianggap sesuai dengan kriteria manajemen dan tim pelatih.

Uniknya, Garcia berusia sangat muda sebagai pelatih fisik PSIS Semarang yaitu 33 tahun. Namun pengalaman yang dibawa pelatih asal Spanyol tersebut sangat berharga bagi Mahesa Jenar.

Sebab selain menjadi pelatih fisik kepada pemain PSIS Semarang nantinya, dia juga memberikan materi yang berkaitan dengan sports science sekaligus menjadi injury trainer.

Baca Juga: Persib Sudahi Paceklik Kemenangan atas PSIS, Bojan Hodak Ungkapkan Alasannya

CEO PSIS Semarang yakni Yoyok Sukawi merasa senang dengan kehadiran Garcia, ia berharap lulusan S3 di University of Vigo, Spanyol bisa menjaga kebugaran pemain PSIS.

"Coach Alberto ini telah banyak pengalaman dan bidang keilmuannya di dunia sport science sangat menguasai. Semoga hadirnya coach Alberto mampu meningkatkan kondisi fisik pemain dan kondisi fisik pemain yang bagus terjaga stabil selama kompetisi. Selamat datang coach Alberto dan selamat bekerja bersama tim pelatih lainnya," kata dia pada 1 Juli 2024 dikutip dari Liga Indonesia Baru.

Sebelumnya, PSIS Semarang juga menambah vibe ala Spanyol dengan merekrut bek Roger Bonet atau yang akrab disapa dengan Ruxi.

Ruxi telah dikontrak oleh PSIS Semarang selama satu musim untuk Liga 1 Indonesia Musim 2024/25 sekaligus ada opsi perpanjangan jika bisa berikan kontribusi yang lebih.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah