Indonesia Harus Taklukkan Filipina, Jokowi Optimis Garuda Menang

- 11 Juni 2024, 15:21 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Joko Widodo (Jokowi). /Antara/Muhammad Adimaja/

Baca Juga: Media Vietnam Soroti Ancaman Pembunuhan Suporter Indonesia ke Pelatih Filipina

Sementara itu, Pelatih Timnas, Shin Tae-Yong menyebut bahwa laga melawan Filipina merupakan laga hidup dan mati. Menurutnya tidak ada alasan untuk anak asuhnya bermain tidak sepenuh hati dalam laga tersebut.

“Seperti yang kita tahu, tidak ada tempat lagi untuk kita mundur, tidak boleh juga kita mundur dari sini,” katanya seperti dikutip dari PSSI, Selasa.

Senada dengan hal itu, penyerang stylish milik skuad Garuda, Ragnar Oratmangoen menyebut bahwa seluruh tim akan berjuang dengan keras demi meraih poin penuh di laga mendatang.

“Saya rasa, kami sudah melakukan beberapa hal baik di laga terakhir, tetapi pada akhirnya kami harus kalah 0-2. Dan sekarang adalah pertandingan penting buat kami, kami akan berusaha mendapat tiga poin, dan kami optimistis sebagai tim dapat menunjukan yang terbaik,” katanya.***

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah