Calvin Verdonk Datang, Shayne Sebut Persaingan Lini Belakang Cukup Bagus

- 7 Juni 2024, 17:17 WIB
Calvin Verdonk.
Calvin Verdonk. /PSSI/

PR TASIKMALAYA - Bek kiri Timnas Indonesia Shayne Pattynama menyambut positif kedatangan Calvin Verdonk untuk membela Garuda saat melawan Filipina pada 11 Juni 2024 mendatang.

Hadirnya Calvin Verdonk, membuat lini belakang Timnas Indonesia semakin beragam, sebab Nathan Tjoe-A-On, dan Pratama Arhan bermain sebagai bek kiri serta Justin Hubner seringkali bermain sebagai bek tengah maupun kiri.

Shayne Pattynama mengatakan bahwa persaingan untuk bek kiri Timnas Indonesia dinilai wajar dalam sepakbola. Meskipun dirinya siap bermain di posisi berbeda.

"Untuk Timnas Indonesia saya siap main di posisi apapun. Ini negara saya. Kompetisi adalah kompetisi. Ini persaingan normal baik di klub ataupun timnas," kata Shayne pada 6 Juni 2024, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara. 

Baca Juga: Pemain Baru, Ilham Habibie Maju di Pilkada Jawa Barat Dapat Rekomendasi dari NasDem

"Anda selalu harus bekerja keras dan saling membantu satu sama lain. Ini adalah hal normal dalam sepak bola," tambahnya.

Untuk diketahui, Verdonk merupakan bek kiri paling berpengalaman dan menonjol di skuad Garuda. Karena menjadi pemain andalan di NEC Nijmegen, klub divisi tertinggi sepakbola Belanda Eredivisie.

Selama di NEC Nijmegen, Verdonk tampil selama 40 penampilan musim ini dengan cetak dua gol dan tiga assist.

"Dia pemain yang bagus. Saya sudah kenal dia karena main di Belanda. Dia benar-benar pemain bagus. Saya bisa belajar dari dia untuk mengasah kemampuan dan ketangguhan," ucap Shayne.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah