Meski Dipastikan Lolos, Pelatih Irak Minta Pemainnya Serius Kala Lawan Indonesia

- 6 Juni 2024, 13:26 WIB
Meski timnya sudah dipastikan lolos ke putaran ketiga, Pelatih Irak tetap ingin para pemainnya bermain serius saat berlaga melawan Indonesia untuk beberapa alasan dan tujuan penting.
Meski timnya sudah dipastikan lolos ke putaran ketiga, Pelatih Irak tetap ingin para pemainnya bermain serius saat berlaga melawan Indonesia untuk beberapa alasan dan tujuan penting. /Reuters/Thaier Al-Sudani

PR TASIKMALAYA - Menjelang laga Indonesia vs Irak dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pelatih Irak, Jesus Casas memberikan penegasan pada para pemainnya untuk tetap bekerja keras saat menjalani laga tersebut, meski timnya telah dinyatakan lolos, namun beberapa alasan menurutnya harus tetap membuat laga ini dijalani dengan serius.

Tim berjuluk Singa Mesopotamia tersebut akan bertandang ke kandang Timnas Garuda di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada hari ini, Kamis, 6 Juni 2024, pukul 16.00 WIB.

Meski sebelum menjalani laga ini, Irak sudah dapat dipastikan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Namun, Pelatih Irak tetap memandang bahwa laga ini juga merupakan laga penting bagi timnya.

Dalam sesi latihan reguler pertama di Jakarta, Senin, 3 Juni 2024, dirinya memberikan arahan secara tegas pada para pemainnya untuk tetap bermain fokus. Dimana beberapa arahan tersebut mencakup terkait pakem taktik yang akan dijalankan.

Baca Juga: 3 Cara Mencairkan BPJS Ketenagakerjaan, Lengkap dengan Syarat dan Kriteria

Selain itu, menurut laporan dari Winwin, Rabu, 6 Juni 2024, Casas ingin timnya tampil tanpa kebobolan dan terhindar dari kesalahan-kesalahan individu di lini pertahanan. Sebagaimana yang terjadi saat menjalani pertemuan pertama dengan Indonesia sebelumnya.

“Arahannya mencakup hal-hal positif, umpan-umpan sukses, dan pelaksanaan tugas para pemain dengan baik. Termasuk juga kesalahan individu yang dilakukan para pemain, terutama di lini pertahanan,” tulis laporan tersebut.

Keseriusan yang harus diperlihatkan ini menurut Casas dapat berguna untuk terus meningkatkan kualitas tim. Sebab menurutnya, tantangan untuk masuk Piala Dunia 2026 akan semakin besar pada putaran ketiga mendatang.

Selain itu, permainan yang ngotot tersebut juga menurutnya masih sangat berguna bagi kepentingan tim dalam peringkat FIFA. Sehingga tim yang diasuhnya dapat terus mengalami kenaikan peringkat dan kualitas.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah