Berhasil Taklukan Borneo FC, Pelatih Madura United Terus Lakukan Upaya Perbaikan pada Pemain

- 16 Mei 2024, 15:25 WIB
Madura United Unggul Tipis atas Borneo FC dalam Semifinal Leg Pertama Championship Series Liga 1 2023/2024
Madura United Unggul Tipis atas Borneo FC dalam Semifinal Leg Pertama Championship Series Liga 1 2023/2024 /Madura united / jurnal ngawi/

PR TASIKMALAYA - Madura United berhasil mengalahkan pemuncak klasemen Borneo FC pada pertandingan semifinal leg pertama Championship Series Liga 1 Indonesia 2023-2024 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Rabu, 15 Mei 2024.

Satu-satunya gol pada pertandingan ini dicetak oleh gelandang Madura United Hugo Gomes alias Jaja lewat tendangan 12 meter setelah pemain Borneo FC melakukan pelanggaran dikotak terlarang.

Sejak babak pertama Madura United menguasai jalannya pertandingan dan mendapatkan beberarapa peluang, berbeda dengan Borneo FC yang bermain bertahan dan mengandalkan skema serangan balik.

Melansir laman ANTARA, pada menit kedua Madura United hampir unggul lebih awal setelah Riveira mendapatkan peluang emas, namun masih bisa diselamatkan oleh kiper Angga Saputra.

Baca Juga: Hadapi Madura United, Persebaya Tak Akan Kendorkan Semangat Juang

Laskar Sape Kerrab kembali mendapatkan peluang pada menit ke-8 lewat gerakan cepat pemain muda Abiyoso dari sisi sebelah kiri pertahanan Borneo Fc, namun peluang tersebut masih bisa dipatahkan oleh kiper tim yang berjuluk “Pesut Etam” itu.

Meski berbagai upaya serangan untuk menjebol pertahanan tim tamu sering dipatahkan, Laskar Sape Kerrab terus melakukan tekanan demi tekanan di babak pertama.

Gelandang asal Brazil Jaja melesatkan tembakan ke gawang Angga Saputra namun sepakannya masih melambung diatas mistar gawang Pesut Etam. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua pelatih Peter Huista melalukan sebuah perombakan dengan mengganti dua pemain sekaligus, di antaranya dengan memasukan Willjan Pluim dan Hendro Siswanto.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah