Jelang Leg Kedua Semifinal, Persib Ingatkan Larangan ke Stadion untuk Suporter Bali United

- 16 Mei 2024, 13:36 WIB
Stadion Si Jalak Harupat
Stadion Si Jalak Harupat /

PR TASIKMALAYA - Menjelang laga leg kedua semifinal babak Championship Series BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persib Bandung mengingatkan terkait larangan bagi suporter Bali United untuk datang menonton langsung ke stadion.

Sebagaimana diketahui, laga leg kedua antara kedua tim raksasa tersebut akan berlangsung pada Sabtu, 18 Mei 2024 mendatang di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat.

Atas hal itu, Vice President Operasional PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat menegaskan bahwa suporter tim tamu dilarang datang untuk menonton langsung laga penentu di babak semifinal tersebut.

Dirinya menambahkan bahwa laga antara kedua tim ini merupakan laga penting bagi masing-masing tim. Oleh karena itu, dia berharap agar seluruh suporter mentaati peraturan yang ada demi kelancaran pertandingan.

Baca Juga: Berlaga di Toulon 2024, Timnas Indonesia U20 Akan Latihan di Kandang Como 1907

“Kami tak lelah mengingatkan kepada suporter tim tamu untuk tidak hadir menyaksikan pertandingan leg kedua semifinal antara Persib dan Bali United di Stadion Si Jalak Harupat. Ini laga penting untuk kedua tim. Jadi, mari sukseskan bersama-sama,” katanya dikutip dari laman resmi klub, Kamis, 16 Mei 2024.

Dalam hal ini, larangan kedatangan suporter tim tamu ini secara resmi mengacu pada Pasal 51 ayat 6 tentang Regulasi Liga 2023/2024 dan Pasal 141 Kode Disiplin PSSI Tahun 2023.

Melalui regulasi tersebut juga dinyatakan terkait hukuman yang akan didapatkan apabila aturan tersebut dilanggar. Dimana hukumannya akan datang dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI, baik bagi klub yang bersangkutan maupun klub yang terlibat bermain bersama dalam pertandingan.

Adang juga menambahkan bahwa hukuman yang akan diberikan tersebut berupa denda yang tentu akan merugikan klub, baik tim tamu maupun tuan rumah. Sehingga dia berharap agar aturan tersebut dapat ditaati sebagaimana mestinya.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah