Laga Perdana Persija di Bulan Ramadhan Lawan Persik, Tony Sucipto Harap Kemenangan

- 13 Maret 2024, 20:00 WIB
Menjalani laga perdana melawan Persik Kediri di pekan perdana bulan Ramadhan, Tony Sucipto berharap agar timnya dapat memenangkan pertandingan.
Menjalani laga perdana melawan Persik Kediri di pekan perdana bulan Ramadhan, Tony Sucipto berharap agar timnya dapat memenangkan pertandingan. /Persija

PR TASIKMALAYA - Laga lanjutan pekan ke-29 BRI Liga 1 musim 2023/2024 akan sedikit berbeda dari pekan-pekan lainnya. Sebab pada pekan ini akan menjadi pekan perdana seluruh tim bermain di bulan Ramadhan.

Dalam hal ini, Persija Jakarta juga memiliki jadwal pada pekan perdananya di bulan suci tersebut, yakni menjamu Persik Kediri di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu, 16 Maret 2024 mendatang.

Sama dengan seluruh tim lainnya, tim besutan Thomas Doll tersebut telah melakukan adaptasi pada waktu sesi latihan yang digelar. Di mana biasanya akan dijadwalkan pada sore hari, berubah menjadi malam hari.

Dengan target untuk meraih kemenangan di laga selanjutnya serta dapat menjauh dari zona degradasi, Persija membutuhkan persiapan yang matang menghadapi laga melawan Persik.

Baca Juga: Antisipasi Balapan Liar saat Ngabuburit, Polres Tasikmalaya Kota Amankan Sejumlah Wilayah

Latihan juga telah digelar pada Selasa, 12 Maret 2024, malam di Stadion Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan.

Menjelang laga krusial dalam momentum Ramadhan, gelandang veteran, Tony Sucipto menjelaskan bahwa saat bulan puasa seperti ini timnya akan tetap melakukan persiapan matang dengan latihan normal di malam hari.

“Alhamdulillah semuanya menunaikan puasa hari pertama dengan lancar. Sama seperti musim lalu, untuk sebulan ke depan kami akan melakukan latihan di malam hari,” kata Tony menjelaskan seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman resmi klub, Rabu, 13 Maret 2024.

Meski sebelumnya baru saja mengalami kekalahan atas rival utamanya, Persib Bandung pekan lalu. Tony mengaku bahwa rekan-rekannya tak mau berlarut-larut dengan apa yang sudah berlalu.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x