Link Live Streaming Persib vs RANS Nusantara FC di BRI Liga 1: Prediksi, Skor, Susunan Pemain dan Head to Head

- 26 Agustus 2023, 17:33 WIB
Skuad Persib Bandung.
Skuad Persib Bandung. /Antara/Raisan Al Farisi/

Di sisi lain, pelatih kepala Persib Bandung, Bojan Hodak berharap dengan kemenangan timnya di pekan sebelumnya bisa menjadi modal untuk kembali melanjutkan tren saat melawan RANS Nusantara FC malam nanti. 

“Kami menang tandang di Semarang dan tidak banyak tim yang bisa menang di sana, tapi saya harap dan akan melakukan segalanya untuk memenangi laga berikutnya,” kata Bojan Hodak, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Liga Indonesia Baru, Sabtu, 26 Agustus 2023.

Sedangkan, pelatih kepala RANS Nusantara FC, Eduardo Almeida mengaku bahwa Persib Bandung tidak bisa dipandang sebelah mata.

Ia menilai bahwa Persib Bandung merupakan tim yang sangat komplet dan akan membuat pasukan RANS Nusantara FC bekerja keras di laga malam nanti.

Baca Juga: Kualitas Udara di Jakarta Hari ini Sedang Tak Sehat, Dianjurkan Pakai Masker!

"Kami tahu kami akan menghadapi tim yang sangat bagus dan mereka bermain di kandang, tentu saja mereka ingin menunjukkan yang terbaik. Kendati demikian, kami datang ke sini dengan target yang sama, yaitu menciptakan pertandingan menarik dan melakukan yang terbaik demi menghasilkan poin," ucap Eduardo Almeida.

Head to head antara Persib Bandung vs RANS Nusantara FC dalam dua pertemuan terakhir mereka di semua ajang kompetisi:

  • Persib Bandung 2-1 RANS Nusantara FC (Liga 1 – 04 September 2022)
  • RANS Nusantara FC 1-3 Persib Bandung (Liga 1 – 19 Februari 2023)

Berikut prediksi susunan pemain yang akan diturunkan pada laga Persib Bandung vs RANS Nusantara FC di BRI Liga 1 2023-2024 malam nanti:

Baca Juga: Tak Perlu Datang ke Kantor OJK, Begini Cara Mudah Cek SLIK secara Online!

Persib Bandung XI di bawah asuhan pelatih Bojan Hodak diprediksi akan menerapkan strategi (4-2-3-1): Fitrul Dwi Rustapa, Kakang Rudianto, Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, Daisuke Sato, Rachmat Irianto Madinda, Frets Butuan, Marc Klok, Levy Madinda, David da Silva dan Ciro Alves.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah