Peran Mount di MU, Ten Hag: Saya Pikir Dia Bisa Bermain Lebih ke Dalam

- 19 Agustus 2023, 18:47 WIB
Mason Mount disebut bisa bermain lebih ke dalam menurut Erik ten Hag.
Mason Mount disebut bisa bermain lebih ke dalam menurut Erik ten Hag. /manutd.com/

PR TASIKMALAYA - Pemain anyar Manchester United (MU), Mason Mount telah menjalankan laga debutnya di English Premier League (EPL) pada pekan perdana kontra Wolverhampton Wanderers.

Mount menjadi bagian dari kemenangan tipis MU atas Wolves dengan skor 1-0. Namun, dia dianggap banyak orang sedikit kebingungan menjalani perannya di tim baru.

Menanggapi banyak rumor tersebut, Pelatih MU, Erik ten Hag menyatakan bahwa dirinya begitu yakin Mount bisa melakukan perannya di MU, yakni bermain lebih ke dalam.

Sebab menurutnya, Mount telah masuk dalam rencananya sejak pra musim. Baik untuk taktik secara keseluruhan maupun memperkuat barisan lini tengah MU.

Baca Juga: Lengkapi Persyaratan KUR Bank BCA 2023 Agar Dapatkan Pinjaman Rp500 Juta!

"Saya pikir dia bisa (bermain lebih ke dalam). Sudah, kami telah melihatnya di pra musim, tapi itu yang saya katakan, pasti kami harus bekerja di banyak aspek permainan kami, tetapi juga aspek tentang lini tengah dan kerja sama, bagaimana kami harus mengaturnya," ucap Ten Hag menjelaskan sebagaimana dikutip dari laman resmi MU, Sabtu, 19 Agustus 2023.

Lebih lanjut, Ten Hag meminta agar semua orang melihat perkembangan Mount dengan sabar. Sebab perubahan serta perannya yang baik tidak akan terjadi dalam satu pertandingan saja.

Terlebih, tugas yang diberikannya pada Mount di MU bukanlah hal mudah. Sebab menurutnya, jika itu hal mudah, semua orang juga pasti bisa melakukannya dengan cepat.

"Saya yakin kami akan melakukannya (dengan benar), tetapi itu tidak datang dalam semalam dan (jika) lebih mudah, maka semua orang bisa melakukannya," katanya menambahkan.

Baca Juga: Terkait Kasus Konten Pornografi Sesama Jenis Anak Indonesia, Polisi Ungkap Pelaku Miliki Puluhan Member

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x