Persiapan Piala Dunia 2021, PSSI Disebut Datangkan Pemain Muda Brazil untuk Naturalisasi

- 21 Agustus 2020, 06:16 WIB
Suasana latihan Timnas Indonesia U-19.
Suasana latihan Timnas Indonesia U-19. /(Dok. PSSI)

PR TASIKMALAYA - Beredar kabar di media sosial menyebut jika PSSI tengah mendatangkan sejumlah pemain asal Brazil.

Para pemain U-20 tersebut rencananya bakal segera dinaturalisasi untuk persiapan menghadapi Piala Dunia 2021.

Hal itu bermula dari tangkapan layar presentasi Ketua Umum PSSI Mochamad Iriwawan dengan judul 'Menyongsong Piala Dunia U-20 2021'.

Baca Juga: Rumah Tangga Diterpa Gosip Cerai, Aura Kasih Jawab Keberadaan Sang Suami

Presentasi itu digelar oleh salah satu media daring nasional pada 10 Juli 2020 lalu dengan kalimat sebagai berikut:

"Kita akan melakukan 'cara-cara luar biasa' untuk meraih prestasi pada Piala Dunia U-20 2021. Termasuk dimungkinkan melakukan nasionalisasi/naturalisasi pemain di usai emas sebagai pesepakbola."

Di bawah kalimat tersebut terdapat tiga legiun asing berusia 18 tahun, Leozao dan Pedro untuk posisi belakang dan Maike Henrique sebagai gelandang.

Baca Juga: Hindari Banjir, Situs Warisan Dunia di Tiongkok Dibentengi Karung Pasir

TANGKAPAN layar presentasi Ketua Umum PSSI yang digelar oleh salah satu media daring nasional pada 10 Juli 2020.*
TANGKAPAN layar presentasi Ketua Umum PSSI yang digelar oleh salah satu media daring nasional pada 10 Juli 2020.* /ANTARA

Baca Juga: Penangguhan Penahanan Ditolak, Petisi Bebaskan Jerinx SID Terus Menggaung

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah