Sikat Man City, Bruno Fernandes Senang Man United Bermain Sebagai Tim!

- 16 Januari 2023, 18:10 WIB
Pemain Manchester United, Bruno Fernandes.
Pemain Manchester United, Bruno Fernandes. /Reuters/Matthew Childs/

PR TASIKMALAYA – Bruno Fernandes mengomentari kemenangan timnya dalam derby Manchester melawan Manchester City.

Dalam komentarnya, Bruno Fernandes memuji timnya yang bisa membalikkan keadaan di mana sempat tertinggal satu gol di menit ke-60.

Manchester United berhasil mengalahkan Manchester City dengan skor 2-1 di lanjutan Liga Inggris pada Sabtu, 14 Januari 2023.

"Manajer mengatakan sebelum pertandingan, tidak masalah tentang pembukaan, yang terpenting adalah memenangkannya," kata Bruno Fernandes kepada BT Sport setelah derby.

Baca Juga: Tes IQ: Lihat Lebih dari 1 Perbedaan Antar Gambar? 2 Persen Orang Cerdas Berhasil dalam 10 Detik

"Itu adalah comeback yang luar biasa dan usaha yang luar biasa dari tim."

Pemain internasional Portugal itu juga senang karena kini Manchester United benar-benar terasa seperti sebuah tim.

"Saya mengatakannya sebelum pertandingan kepada tim: 'Kami terlihat seperti sebuah tim sekarang.' Beberapa waktu lalu, Anda bisa melihat terkadang (kami adalah sebuah tim), terkadang masing-masing dari kami mencari diri kami sendiri," katanya.

"Sekarang Anda melihat tim yang tepat yang bekerja keras untuk satu sama lain dan Anda melihat bahwa itu terbayar," sambungnya.

Baca Juga: Jaksa Jelaskan Tidak Ada Unsur Pelecehan pada Putri Candrawathi, Melainkan Hal Ini!

Guardiola soal Juara Liga Inggris

Pelatih Manchester City Pep Guardiola berbicara tentang kemungkinan The Cityzens menjuarai liga Inggris musim ini setelah skuadnya dikalahkan Manchester United.

Menurut pelatih berkepala plontos itu, skuadnya kemungkinan besar tidak ada menjadi juara Liga Inggris meskipun kompetisi masih panjang.

Man City kalah saat bertandang ke Old Trafford, yang membuat jarak mereka semakin jauh dari pemuncak klasemen, Arsenal.

Baca Juga: Berperan sebagai Won Mi Ho dalam Drakor Island, Begini Tanggapan Lee Da Hee

The Cityzens tertinggal 8 poin setelah Arsenal berhasil menekuk Tottenham Hotspur dalam derby London.

Hal itu yang membuat Pep Guardiola semakin tidak percaya diri bahwa timnya bisa menjuarai Liga Inggris.

"Saya tidak peduli tentang Premier League dan Carabao Cup. Kami tidak bisa juara. Kami sudah berkali-kali memenangi kompetisi-kompetisi itu," kata mantan pelatih Barcelona itu.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah