Beri Dukungan Penuh, Raffi Ahmad Antar Erick Thohir Kembalikan Berkas Pendaftaran Ketum PSSI

- 15 Januari 2023, 14:33 WIB
Raffi Ahmad yakin jika Erick Thohir bisa dan punya nyali untuk membenahi dunia sepak bola di Indonesia.
Raffi Ahmad yakin jika Erick Thohir bisa dan punya nyali untuk membenahi dunia sepak bola di Indonesia. /Kementerian BUMN via ANTARA

PR TASIKMALAYA – Artis kondang sekaligus CEO klub Liga 1 musim 2022-2023 RANS Nusantara FC, Raffi Ahmad merasa yakin bahwa Menteri BUMN Erick Thohir punya nyali untuk membenahi sepak bola di Indonesia.

Raffi Ahmad juga mendukung secara penuh Erick Thohir sebagai calon Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk Periode tahun 2023 hingga 2027 mendatang.

“Kita dukung Pak Erick karena kita yakin Pak Erick punya nyali untuk membenahi sepak bola Indonesia,” kata Raffi Ahmad, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman ANTARA, Minggu, 15 Januari 2023.

Suami dari Nagita Slavina tersebut turut mengantar Erick Thohir mengembalikan berkas pendaftaran sebagai calon Ketum PSSI.

Baca Juga: Kapan Tahun Baru Imlek 2023? Berikut Daftar Hari Besar di Bulan Januari

Raffi Ahmad bersama dengan lebih dari 50 pemilik suara dalam kongres menyebut bahwa Erick Thohir merupakan sosok yang tepat untuk membenahi dunia sepak bola di Tanah Air.

Bahkan, ayah dari Rafatar Malik Ahmad tersebut juga mengaku sangat antusias dengan adanya gagasan tentang memajukan Erick Thohir sebagai orang nomor satu di PSSI.

Bagi Raffi Ahmad, mantan Presiden Inter Milan tersebut memiliki passion di dunia sepak bola dan kecintaannya pada dunia olahraga itu tidak diragukan lagi.

Baca Juga: Bertabur Bintang, 6 Drakor Seru ini Akan Rilis di Netflix Tahun 2023, Mana yang Paling Anda Tunggu?

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x