Transfer Pemain: Cristiano Ronaldo Mengaku Senang Bisa Bermain di Liga dan Negara Berbeda Bersama Al Nassr

- 31 Desember 2022, 12:22 WIB
Begini postingan resmi Cristiano Ronaldo gabung klub Liga Arab Saudi Al Nassr FC.
Begini postingan resmi Cristiano Ronaldo gabung klub Liga Arab Saudi Al Nassr FC. /Instagram.com/@alnassr_fc

“Membuat sejarah baru. Ini adalah penandatanganan yang tidak hanya akan menginspirasi klub kami untuk mencapai kesuksesan yang lebih besar, tetapi juga menginspirasi liga kami, bangsa kami dan generasi masa depan, anak laki-laki dan perempuan untuk menjadi versi terbaik dari diri mereka sendiri. Selamat datang @Cristiano di rumah barumu @AlNassrFC,” tulis Al-Nassr di akun resmi Twitter miliknya dikutip via ANTARA.

Pesepakbola yang sudah meraih penghargaan bergengsi, yakni Ballon d’Or sebanyak lima kali tersebut menjadi pemain bebas transfer sejak klub asal Inggris, Manchester United mengakhiri kontraknya pada bulan lalu.

Hal tersebut, menyusul komentar pemain berkebangsaan Portugal itu kepada tim berjuluk The Red Devils lewat sebuah wawancara secara eksklusif yang kontroversial.

Baca Juga: ETLE Tetap Beroperasi Saat Tahun Baru 2023, Dirlantas Polda Metro Jaya: Bukan untuk Menilang

Sekedar informasi, prestasi pemain yang identik dengan nomor punggung 7 tersebut sudah tidak perlu diragukan lagi.

Cristiano Ronaldo telah berhasil memenangkan lima gelar Liga Champions pada tahun 2008, 2014, 2016, 2017 dan 2018.

Kemudian, pemain yang berposisi sebagai penyerang tersebut juga berhasil meraih dua gelar di liga Italia bersama klub Juventus pada tahun 2019 dan 2020.

Baca Juga: Penonton Terpesona dengan Karakter Cha Eun Woo yang Karismatik dalam Serial 'Island'

Lalu, dua trofi di liga Spanyol bersama Real Madrid pada tahun 2012, 2017 dan tiga trofi bersama klub liga Inggris, Manchester United 2007, 2008, dan 2009.

Selain itu, Cristiano Ronaldo juga sebagai pencetak gol terbanyak di Liga Champions dan bersama Timnas Portugal yang berhasil memenangkan Piala Eropa (Euro) pada tahun 2016 lalu.***

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah