Madura United FC Menilai Lanjutkan BRI Liga 1 2022-2023 Terkesan Terburu-buru: Seperti Pertandingan Tarkam

- 5 Desember 2022, 12:58 WIB
Direktur PT Polana Bola Madura Zia Ul Haq Ramli.
Direktur PT Polana Bola Madura Zia Ul Haq Ramli. /ANTARA/Abd. Aziz

Zian UI Haq Ramli menilai bahwa kompetisi Liga 1 2022-2023 yang kembali digelar seperti pertandingan tarkam.

“Ini mengenaskan laga lanjutan pasca Tragedi Kanjuruhan ini seperti pertandingan 'tarkam' antar kampung,” lanjutnya, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman ANTARA, Senin, 5 Desember 2022.

Ia menuturkan lagi jika harapan semua orang laga lanjutan BRI Liga 1 dapat berlangsung dengan lebih baik dan berkualitas.

Baca Juga: Tes IQ: Bisakah Anda Mengenali Seekor Kucing? Cari dengan Cepat Buktikan Anda Orang Cerdas

Namun, Zian UI Haq Ramli mengaku senang Liga 1 musim 2022-2023 dapat kembali digelar walaupun terkesan terburu-buru.

“Kami senang Liga ini dogelar, tapi yang kami sayangkan adalah karena PT LIB seperti itu,” tuturnya.

Kemudian, pihak manajemen Madura United FC langsung mengirimkan surat protes kepada LIB dengan meminta untuk menunda waktu pertandingan.

Baca Juga: Tes IQ: Jangan Ngaku jadi Orang Cerdik, Bisakah Anda Menemukan Sosok Aneh di Gambar Ini?

“Kalau kompetisi digelar besok, yakni pada 5 Desember 2022, tim kami jelas tidak bisa menggelar official training karena perjalanan darat dari Pamekasan ke Yogyakarta membutuhkan sekitar sembilan jam waktu normal,” tutupnya.***

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x