Selangkah Lagi, Ini Harapan Menpora dan Ketum PSSI untuk Timnas Indonesia di Piala AFC U-17 2022

- 8 Oktober 2022, 12:28 WIB
Menpora dan Ketua Umum PSSI menyampaikan harapan kemenangan untuk Timnas Indonesia di Piala AFC U-17 2022.*
Menpora dan Ketua Umum PSSI menyampaikan harapan kemenangan untuk Timnas Indonesia di Piala AFC U-17 2022.* /pssi.org

PR TASIKMALAYA – Timnas Indonesia U-17 sukses meraih kemenangan saat menghadapi Palestina dalam lanjutan Kualifikasi Piala AFC U-17 2022.

Bermain di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat, 7 Oktober 2022 pada pukul 20.00 WIB, Timnas Indonesia U-17 menang atas Palestina dengan skor 2-0.

Dua gol kemenangan untuk Timnas Indonesia U-17 masing-masih dicetak oleh gol bunuh diri dari pemain Palestina Ibrahim Alfuqaha pada babak yang pertama di menit ke 9 dan Habil Abdillah pada babak ke dua di menit ke 51.

Dengan kemenangan tersebut, membuat anak asuh Bima Sakti harus bisa meraih hasil imbang atau kemenangan dalam laga melawan Malaysia selanjutnya.

Baca Juga: Lowongan Kerja PT Sayap Mas Utama, Dibuka Posisi Penanggung Jawab Teknis IPAK

Terkait dengan hal tersebut, Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia Zainudin Amali turut memberikan dukungan langsung kepada Skuad Garuda Asia di Stadion Pakansari.

Selain itu, Zainudin Amali juga menyampaikan apresiasinya kepada Timnas Indonesia U-17 yang telah berhasil meraih kemenangan.

"Selamat dan apresiasi untuk tim U-17 Indonesia yang mampu meraih kemenangan atas Palestina,” kata Zainudin Amali.

Menurutnya, penampilan yang sudah ditunjukan oleh Skuad Garuda Asia saat menghadapi Palestina sangat luar biasa.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Mana Panjang Rambut Anda? Ternyata Jelaskan Karakter Spesial Diri, Ada yang Gigih

“Kita ketahui saat ini sedang berduka cita seusai insiden Kanjuruhan, namun malam ini penampilan skuad Garuda Asia sangat luar biasa dan heroik," tambahnya.

Dalam kesempatan ini, Zainudin Amali memberikan motivasi dan juga semangat secara langsung kepada para pemain seusai pertandingan.

Selain itu, Menpora juga meminta kepada para pemain Timnas Indonesia U-17 untuk bisa berjuang dengan maksimal.

“Kami harap pemain tetap fokus dan berjuang maksimal," lanjutnya.

Baca Juga: Jelang Episode Terakhir, Para Pemain Little Woman Mengucapkan Perpisahan

Zainudin Amali berharap, Sukad Garuda Asia mampu meraih kemenangan pada pertandingan selanjutnya saat kontra Malaysia dan lolos ke putaran final.

"Semoga pada laga selanjutnya mereka mampu menang atas Malaysia dan lolos ke putaran final Piala AFC U-17 2022 dengan status juara grup B,” harapannya.

Sementara itu, Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan menilai bahwa tiga kemenangan secara berturut-turut berkat hasil kerja keras dari para pemain Timnas Indonesia U-17.

Selain itu, Mochamad Iriawan meminta kepada Skuad Garuda Asia untuk tetap fokus dan disiplin pada pertandingan selanjutnya.

Baca Juga: Tes Psikologi: Kamu Setia dan Bertanggung Jawab? Pasti Bisa Lihat Ini Pertama Kali di Gambar

"Alhamdulillah kami mampu meraih kemenangan, kami harap pemain tetap fokus, kerja keras, dan disiplin,” ujar Mochamad Iriawan.

Pria yang biasa disapa Iwan Bule tersebut berharap pada pertandingan selanjutnya saat menghadapi Malaysia, Skuad asuhan Bima Sakti mampu meraih kemenangan dan lolos ke putaran fina.

“Semoga pada laga melawan Malaysia mampu meraih kemenangan dan menemani Timnas Indonesia dan tim U-20 Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia," ucap Iwan Bule, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman PSSI, Sabtu, 8 Oktober 2022.

Sekedar informasi, pada pertandingan selanjutnya di babak Kualifikasi Piala AFC U-17 2022 dimana Timnas Indonesia U-17 akan melawan Malaysia.

Baca Juga: Lowongan Kerja PT Sayap Mas Utama, Lulusan SMA Boleh Melamar

Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, pada Minggu, 9 Oktober 2022 mendatang.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah