Jadwal Final Singapore Open 2022 Hari Ini, Akankah Indonesia Jadi Juara Umum?

- 17 Juli 2022, 07:56 WIB
Jadwal final badminton Singapore Open 2022 hari ini, Minggu. 17 Juli 2022.
Jadwal final badminton Singapore Open 2022 hari ini, Minggu. 17 Juli 2022. /Instagram/@badminton.ina/

PR TASIKMALAYA - Simak jadwal turnamen badminton Singapore Open 2022 akhirnya memasuki babak final pada hari ini, Minggu, 17 Juli 2022.

Pada hari ini, final Singapore Open 2022 akan diselenggarakan di Singapore Indoor Stadium pada pukul 13.00 waktu setempat atau 12.00 WIB hari ini.

Terdapat empat wakil Indonesia di babak final Singapore Open 2022 hari ini, dua wakil di antaranya adalah ganda putra.

Dengan ini, Indonesia dipastikan meraih satu gelar Singapore Open 2022 lewat sektor ganda putra. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan bertemu dengan seniornya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pda final hari ini.

Baca Juga: Tes IQ: Kamu Merasa Pintar? Coba Hitung Jumlah Buah Dalam Gambar

Selain itu, terdapat dua wakil lain lewat sektor tunggal putra dan ganda putri. Mereka adalah Anthony Sinisuka Ginting dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Seperti halnya China, Indonesia berpeluang untuk merebut gelar juara umum di turnamen level Super 500 ini.

Laga pertama final ini menurunkan sektor tunggal putri yang mempertemukan wakil China Wang Zhi Yi dengan unggulan ketiga Pusarla V. Sindhu.

Selanjutnya, laga disusul dengan partai ganda campuran yang mempertemukan wakil Thailand Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai melawan Wang Yil Yu/Huang Dong Ping dari China.

Baca Juga: Manchester United Kedatangan Lisandro Martinez, Posisi Raphael Varane Terancam?

Di laga ketiga, ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan turun melawan Zhang Shu Xian/Zheng Yu yang mereka temui di babak 16 besar Indonesia Open dan final Malaysia Open 2022 lalu.

Dari dua pertandingan sebelumnya, Apri/Fadia belum dikalahkan oleh ganda putri ranking 19 dunia ini.

Adapun perang saudara antara ganda putra Indonesia di laga keempat. Fajar/Rian akan berjuang meraih gelar keempatnya tahun ini dengan melawan juniornya yang juga Juara Dunia Junior 2021 Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Hingga saat ini, Fajar/Rian dan Leo/Daniel sudah bertemu tiga kali di laga internasional. Rekor pertemuan mereka adalah 2-1 untuk Leo/Daniel.

Baca Juga: Tes Fokus: Carilah Anjing Laut di Antara Penguin! Anda Hanya Memiliki 10 Detik untuk Menemukannya

Di laga terakhir, Ginting akan bertemu wakil Jepang sekaligus kuda hitam turnamen ini, Kodai Naraoka.

Keduanya belum pernah bertemu. Berdasarkan ranking, Ginting yang menduduki ranking No. 6 dunia lebih unggul dari Naraoka yang kini menduduki No. 43.

Singapore Open 2022 merupakan turnamen badminton yang digelar pada 12 hingga 17 Juli 2022.

Turnamen badminton ini bisa Anda saksikan secara langsung melalui saluran iNews maupun aplikasi RCTI+.

Baca Juga: Ada Jimin BTS di Puncak, Ini Dia 30 Member Boy Group Terpopuler Bulan Juli 2022.

Untuk selengkapnya, simak jadwal final Singapore Open 2022 untuk hari ini, Minggu, 17 Juli 2022.

Laga 1:
Pusarla V. Sindhu [3] vs Wang Zhi Yi

Laga 2:
Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai [1] vs Wang Yil Yu/Huang Dong Ping [3]

Laga 3:
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu [5]

Baca Juga: Kumpulan Link Twibbon Hari Keadilan Internasional 2022 Gratis, Rayakan World Day for International Justice!

Laga 4:
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto[4] vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Laga 5:
Kodai Naraoka vs Anthony Sinisuka Ginting [4].***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah