Hasil Badminton Malaysia Masters 2022 Hari Ini: Fajar/Rian Wujudkan All Indonesian Final

- 9 Juli 2022, 19:37 WIB
Hasil badminton Malaysia Masters 2022 hari ini di mana Fajar dan Rian wujudkan All Indonesian Final.
Hasil badminton Malaysia Masters 2022 hari ini di mana Fajar dan Rian wujudkan All Indonesian Final. //Instagram/@badminton.ina

PR TASIKMALAYA - Update hasil pertandingan badminton di Malaysia Masters untuk Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto hari ini, Sabtu, 9 Juli 2022.

Pada semifinal Malaysia Masters 2022 hari ini, Fajar/Rian mampu mengalahkan wakil tuan rumah, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Fajar/Rian berhasil melaju ke final Malaysia Masters 2022 dengan mengalahkan Chia Soh lewat laga tiga gim, 21-14, 19-21, dan 21-10,

Kemenangan Fajar/Rian kali membuat skenario All Indonesian Final di Malaysia Masters 2022 terwujud.

Baca Juga: Tes Kepribadian: yang Mana Panjang Jari Anda? Ketahui Karakter Diri yang Sebenarnya! Ada yang Agresif

Malaysia Masters 2022 sendiri merupakan turnamen badminton level Super 500 yang digelar pada 5 hingga 10 Juli 2022 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

Meski melawan tuan rumah, Fajar/Rian tampil dengan percaya diri sejak gim pertama dimulai.

Pasangan yang baru saja menggeser Chia/Soh dari posisi No. 5 dunia ini tampil mendominasi hingga gim ditutup pada angka 21-14.

Di gim kedua, Chia/Soh bangkit. Mereka mengambil angka-angka awal hingga jarak menjadi 11-5 atas Fajar/Rian.

Baca Juga: Teaser In the SOOP: Friendcation, Perlihatkan V BTS dan Wooga Squad Jalan-jalan di Pantai

Memasuki interval kedua, juara Indonesia Masters 2022 ini berusaha menipiskan ketertinggalan.

Pertandingan pun semakin intens skor menjadi 18-19 untuk Indonesia. Hanya saja, rubber tak terelakkan setelah tuan rumah menginjak poin 21-19 atas Fajar/Rian di gim kedua.

Memasuki gim penentuan, Fajar/Rian kembali mendominasi dan mengatur permainan yang bertempo cepat tersebut. Di akhir interval pertama, mereka meraih skor telak 11-2.

Saat performa Chia/Soh makin menurun sejak akhir gim kedua, kemenangan diraih Fajar/Rian di menit ke-49 dengan skor 21-10 atas Chia/Soh.

Baca Juga: Info Lowongan Kerja Bandung di PT Kimia Farma Apotek, Tersedia 2 Posisi!

Dengan hasil ini, rekor pertemuan antara Fajar/Rian melawan Chia Soh menjadi imbang 3-3.

Pertandingan ini pun menjadi ajang balas dendam atas kekalahan Fajar/Rian dari Chia/Soh pada Malaysia Masters 2019 lalu.

Selain Fajar/Rian, terdapat 3 wakil Indonesia lain yang berhasil melaju ke babak final Malaysia Masters 2022 ini.

Mereka adalah, Chico Aura Dwi Wardoyo, Rinov/Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (The Daddies).

Baca Juga: Awas Spoiler! Dewa Petir Ucapkan Perpisahan pada Sosok Ini di Film Thor: Love and Thunder

Di babak final nanti, Fajar/Rian akan menghadapi The Daddies untuk memperebutkan gelar Malaysia Masters 2022.

Untuk selengkapnya, simak hasil lengkap semifinal Malaysia Masters 2022 untuk wakil Indonesia hari ini, 9 Juli hari ini.

- Gregoria Mariska Tunjung vs An Seyoung 18-21, 21-13, 8-21

- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Lu Guang Zu 20-22, 21-23, 21-19

- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Liang Wei Keng/Wang Chang 21-19, 21-14

Baca Juga: Tes Kepribadian: Rumah atau Anjing? Ungkap Kalau Kamu Orang yang Tanggung Jawab dari Pilihan Gambar

- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran 18-21, 21-10, 21-15

- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik 21-14, 19-21, 21-10.***

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah