Semifinal Malaysia Masters 2022: Kalah oleh An Se Young, Gregoria Harus Puas Jadi Juara Ketiga

- 9 Juli 2022, 13:10 WIB
Gregoria Mariska Tunjung harus takluk oleh tunggal putri Korea Selatan, An Se Young di babak semifinal Malaysia Masters 2022.
Gregoria Mariska Tunjung harus takluk oleh tunggal putri Korea Selatan, An Se Young di babak semifinal Malaysia Masters 2022. /Twitter.com/@INABadminton

Baca Juga: Daftar Soundtrack Thor: Love and Thunder, Guns N' Roses Sumbang 2 Lagu

Pemain tunggal putri ranking ketiga BWF itu menjauh dengan keunggulan sepuluh poin.

Sebagian poin yang didapatkan oleh An Se Young, didapatkan dari kesalahan netting atau pengembalian cock yang keluar dari Gregoria.

Gregoria Mariska Tunjung sempat memperkecil ketertinggalannya jadi tiga poin.

Tetapi itu tidak cukup, karena An Se Young mengunci kemenangan di gim pertama dengan skor 21-18.

Baca Juga: Kim Hyun Joo Sedang 'Nego' Membintangi Drama Zombie Terbaru dari Sutradara Train to Busan dan Hellbound

Gregoria Mariska Tunjung bangkit di awal gim kedua dengan meraih enam poin beruntun, setelah tertinggal dua poin.

Beberapa kesalahan seperti di gim sebelumnya, hampir membuat An Se Young berbalik unggul.

Untungnya gim kedua masih bisa dimenangi Gregoria, dengan skor 21-13.

An Se Young bangkit di awal gim ketiga, dengan meraih lima poin beruntun.

Halaman:

Editor: Gani Kusumanegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah