Hasil Perempat Final Indonesia Open 2022: Apriyani/Fadia Kalah, Tuan Rumah Tanpa Wakil di Nomor Ganda Putri

- 17 Juni 2022, 15:02 WIB
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tersingkir dari ajang Indonesia Open 2022, usai takluk dari ganda putri Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan di babak perempat final.
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tersingkir dari ajang Indonesia Open 2022, usai takluk dari ganda putri Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan di babak perempat final. /Twitter.com/@INABadminton

Peraih medali emas Sea games Vietnam itu menjauh dengan keunggulan 8-2.

Wakil Korea Selatan mulai menerapkan permainan menyerang, dan memperkecil ketertinggalannya jadi dua poin.

Meskipun begitu, ganda putri Indonesia masih unggul 11-9 di interval gim kedua.

Baca Juga: Jadwal dan Link Streaming Perempat Final Indonesia Open 2022, 4 Wakil Tuan Rumah Berjuang Hari Ini

Gim kedua berjalan menegangkan, saat Lee So Hee/Shin Seung Chan mampu menyamakan skor jadi 19-19.

Dua poin terakhir direbut oleh ganda putri Korea Selatan, sehingg wakil Indonesia harus takluk dengan skor 19-21.

Meskipun kalah, penonton yang memenuhi Istora Senayan tetap memberi apresiasi kepada Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Baca Juga: Manfaat, Syarat, Persiapan dan Ketentuan Donor Darah di Masa Pandemi

Lee dan Shin akan bertemu pemenang antara, Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong melawan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.

Setelah ini akan bertanding ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, melawan Aaron Chia/Soh Wooi Yik asal Malaysia.***

Halaman:

Editor: Gani Kusumanegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah