Alasan Jepang Mundur dari BATC 2022 Terkuak: Beberapa Pemain Tak Enak Badan

- 19 Februari 2022, 08:19 WIB
Jepang mundur dari semifinal BATC 2022, alasan negara matahari itu mengundurkan diri kini diketahui.
Jepang mundur dari semifinal BATC 2022, alasan negara matahari itu mengundurkan diri kini diketahui. /Instagram.com/@badmintonasia.official

PR TASIKMALAYA - Telah terungkap alasan di balik kabar bahwa Jepang mundur dari Badminton Asia Team Championship atau BATC 2022.

Tim putri Jepang dinyatakan mundur dari Turnamen atau BATC 2022.

Diketahui tim putri Jepang menyatakan mundur dari BATC 2022 pada Sabtu, 19 Februari 2022.

Indonesia pun akhirnya berhasil melaju ke babak final BATC 2022 karena Jepang memutuskan mundur.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Jepang Mundur, Tim Putri Indonesia Maju ke Final BATC 2022

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @badmintonasia.official, Jepang memutuskan mundur karena alasan kesehatan.

Terkait pengumuman penngunduran diri, Badminton Asia mengatakan bahwa pemain Jepang merasa tidak enak badan atau tidak fit.

"Tim Putri Jepang mundur dari semifinal Selangor Badminton Asia Team Championships 2022 karena beberapa pemain merasa tidak fit untuk bermain," katanya pada Sabtu, 19 Februari 2022.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sabtu, 19 Februari 2022 Aquarius, Pisces, Aries, dan Taurus: Banyak Ide Keluar Hari Ini

Turnamen Badminton Asia Team Championship ini sendiri digelar di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia.

BATC 2022 dilaksanakan pada Selasa, 15 Februari hingga 20 Februari 2022.

Pada Sabtu, 19 Februari 2022, tim putri Jepang dijadwalkan bertemu dengan tim putri Indonesia.

Baca Juga: Ramalan Shio Tikus, Kerbau, dan Macan Hari Ini, 19 Februari 2022: Waspadai Terjebak Drama di Tempat Kerja

Tim putri Jepang melaju ke babak semifinal BATC 2022 usai menjadi runner up GRUP Y.

Sebelumnya, mereka kalah dari Malaysia yang menjadi juara grup Y dengan skor 2-3.

Dengan hasil ini, Badminton Asia selaku penyelenggara BATC 2022 mengatakakan bahwa Indonesia otomatis maju ke final.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Badminton Asia Team Championship atau BATC 2022

"Oleh karena itu, Tim Putri Indonesia langsung melaju ke babak final," tutur pihak Badminton Asia.

Negara matahari itu sendiri hanya menurunkan beberapa pemain pelapis di BATC tahun ini.

Untuk tim putri, Jepang hanya mengirim 6 pemain untuk 5 partai pertandingan, tiga tunggal dan 2 ganda.

Baca Juga: Ramalan Shio Kelinci, Naga, dan Ular pada Sabtu, 19 Februari 2022: Ada Kemajuan dalam Keuangan

Mereka meliputi Natsuki Nidaira, Riko Gunji, Yuna Kato, Rui Hirokami, Hika Akechi, Masai Taguchi.

Beberapa dari 6 pemain ini mau tak mau harus bermain rangkap akibat para pemain utama baru menyelesaikan Liga Jepang.

Dengan kabar tidak fitnya beberapa pemain tersebut, Jepang pun memutuskan untuk mundur dari turnamen.

Jepang pun kini tanpa wakil di BATC 2022 karena sebelum tim putri mengundurkan diri, tim putra gagal lolos ke babak semifinal.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah