Persib Bandung, Bermula Tertinggal dari PSS Sleman hingga Puncaki Klasemen untuk Waktu Lama

- 16 Maret 2020, 16:40 WIB
SUASANA perayaan ulang tahun ke-87 Persib Bandung, di Stadion Jalak Harupat, Bandung, Minggu, 15 Maret 2020. Momen itu berdampingan dengan Zulham Zamrun dimainkan dalam laga Persib vs PSS Sleman.*
SUASANA perayaan ulang tahun ke-87 Persib Bandung, di Stadion Jalak Harupat, Bandung, Minggu, 15 Maret 2020. Momen itu berdampingan dengan Zulham Zamrun dimainkan dalam laga Persib vs PSS Sleman.* /ARMIN ABDUL JABBAR/PR/

PIKIRAN RAKYAT - Bermain apik dan berhasil meraih tiga poin usai membungkam tamunya PSS Sleman 2-1 pada lanjutan Liga 1, Maung Bandung bangga bisa menaklukan PSS Sleman di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu 15 Maret 2020 malam WIB.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari situs resmi Galamedia, proses Maung Bandung menaklukan Elang Jawa diwarnai saling menyusul poin.

Hasil tersebut membuat Pangeran Biru berhasil ada di puncak klasemen sementara Liga 1, karena telah beroleh tiga kali kemenangan beruntun dengan nilai sempurna 9.

Baca Juga: Indonesia Genting Virus Corona, Akun Pengemudi Gojek yang Diobservasi Covid-19 Dibekukan Sementara

Dalam laga yang dihelat di tengah ancaman wabah virus corona tersebut, Pangeran Biru Persib Bandung sempat ketinggalan terlebih dahulu melalui gol cepat pemain belakang tim tamu PSS Sleman Aaron Evans di menit kedua ke gawang yang dijaga I Made Wirawan.

Pemain asing Elang Jawa (julukan untuk PSS Sleman) itu berhasil memanfaatkan kemelut yang terjadi di depan gawang Persib Bandung.

Merasa  tersengat oleh gol cepat tersebut, penggawa Persib pun terus menggedor pertahanan tim tamu yang dijaga penjaga gawang Ega Rizky.

Baca Juga: Antisipasi Virus Corona, Polisi Cek Suhu Tubuh Setiap Pengunjung dan Anggota Polsek Rajapolah

Namun berkali-kali serangan yang disusun pemain Persib Bandung selalu gagal dan dapat diantisipasi pemain lawan.

Di menit ke-20 bobotoh bersorak kegiaranagn usai gol yang diciptakan striker Persib asal Belanda Geoffrey Castillion yang melepaskan tembakan mendatar ke tiang dekat dan tidak mampu diantisipasi oleh penjaga gawang Ega Rizky.

Skor pun berubah menjadi 1-1. Seperti mendapat dorongan semangat baru usai berhasil menyamakan kedudukan, para pemain Persib kembali menggempur pertahanan lawan.

Baca Juga: Sekolah Diliburkan Wujud Antisipasi Covid-19, KPAI Imbau Orang Tua Tidak Ajak Anak Jalan-jalan

Upaya tanpa kenal lelah itu pun akhirnya berhasil juga setelah sundulan pemain asal Brasil Wander Luiz bersarang di gawang Ega Rizky pada menit ke-35.

Supardi Nasir dengan cerdik mengirim umpan ke Wander Luiz yang saat itu berada di dalam kotak penalti. Crossing yang dilakukan Supardi tersebut tentunya tak disia-siakan oleh Wander Luiz untuk menciptakan gol.

Skor pun kembali berubah 2-1 untuk kemenangan Persib. Skor ini bertahan sampai babak pertama berakhir. Memasuki babak kedua, striker PSS Sleman yang diawaki oleh mantan pemain Timnas Irfan Bachdim sebenarnya cukup membuat repot pertahanan Persib Bandung.

Baca Juga: Sekolah Diliburkan Wujud Antisipasi Covid-19, KPAI Imbau Orang Tua Tidak Ajak Anak Jalan-jalan

Lini belakang Persib yang diisi oleh Supardi Nasir, Victor Igbonefo, Nick Kuipers, dan Ardi Idrus pun dipaksa untuk bekerja keras.

Berkat pertahanan dan permainan solid yang mereka tampilkan, Victor Igbonefo pun berhasil mengamankan keunggulan Persib hingga babak kedua usai. Skor 2-1 untuk kemenangan Persib pun tak berubah, dan Maung Bandung berhasil mengemas tiga poin untuk bobotoh.

Hasil ini pun membuat Persib memuncaki klasemen sementara Liga 1. Di sisi lain, perhelatan Liga 1 2020 bakal disetop sementara guna mengantisipasi penyebaran virus corona.

Liga 1 dan Liga 2 akan efektif dihentikan selama dua pekan terhitung sejak Senin 16 Maret 2020. Dengan demikian, Persib Bandung dipastikan berada di puncak klasemen dalam waktu lama.***

Editor: Gugum Rachmat Gumilar

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah